4 Fakta Angin Tornado Rancaekek, Mirip Tornado di Amerika Serikat

tornado rancaekek
Peniliti BRIN mengungkap, badai angin di Rancaekek adalah Tornado bukan angin puting beliung. (tangkapan layar YouTube ShaMeera Kips)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Angin tornado menyapu kawasan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Rabu (21/2/2024). Akibat bencana tersebut, setidaknya 5 kecamatan terkena dampak dan seratusan orang terluka.

Sejumlah video di media sosial yang memperlihatkan tornado Rancaekek menjadi viral. Dalam video tersebut terlihat pusaran tornado begitu kuat dan besar.

Masyarakat pun terlihat panik usai melihat besarnya kekuatan angin meski berada cukup jauh dari lokasi.

Sebelumnya, angin kencang tersebut sempat diduga merupakan angin puting beliung. Akan tetapi, Peneliti Pusat Riset Iklim dan Atmosfer BRIN, Dr. Erma Yulihastin mengungkapkan, jika kejadian tersebut merupakan angin tornado. Bahkan, bencana tornado ini menjadi yang pertama terjadi di Indonesia.

Berikut ini 4 fakta angin tornado Rancaekek:

Angin Puting Beliung Rancaekek
Angin puting beliung dahsyat muncul wilayah Rancaekek, Kabupaten Bandung dan sebagian wilayah Sumedang, Rabu (21/2/2024) (Tangkapan Layar Instagram @infojawabarat)

5 kecamatan terdampak tornado

Tornado Rancaekek diketahui berdampak pada 5 kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung serta Kabupaten Sumedang. Kelima kecamatan tersebut yakni, Kecamatan Rancaekek, Cicalengka dan Cileunyi (Kabupaten Bandung), serta Kecamatan Mangunraja dan Jatinangor (Kabupaten Sumedang).

Laporan mengenai dampak tornado ini disampaikan Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung dan disampaikan oleh Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

120 warga terluka akibat tornado Rancaekek

Tak hanya merusak bangunan hingga pabrik serta pusat berbelanjaan yang ada di sekitar Jatinangor-Rancaekek saja, tornado Rancaekek menelan banyak korban luka.

Sedikitnya 120 warga di Kabupaten Sumedang mengalami luka ringan hingga sedang. Bahkan, pemerintah Kabupaten Sumedang telah menyiapkan tenda darurat untuk penanganan warga terdampak.

“Prioritas selanjutnya adalah rehabilitasi. Jadi rumah yang rusak akan direhab dan ini membutuhkan waktu,” ujar Pj. Bupati Sumedang, Herman Suryatman.

BACA JUGA: Tornado Rancaekek Mengerikan, ini Perbedaanya dengan Angin Puting Beliung

Mirip tornado yang terjadi di Amerika Serikat

Peneliti BRI), Dr. Erma Yuliastian mengungkapkan, berdasarkan rekonstriksi dan invesigasi, kejadian angin kencang tersebut tercatat sebagai tornado. Hal ini pun menjadikannya sebagai bencana tornado pertama di Indonesia.

“Kami tim periset dari BRIN secepatnya akan melakukan rekonstruksi dan investigasi tornado Rancaekek pada hari ini (21/2). Kronologi foto-foto dan video dari masyarakat dan media sangat membantu periset dalam mendokumentasikan extreme event yg tercatat sebagai tornado pertama ini.” tulisnya di media sosial X (Twitter) @EYulihastin.

Tak hanya itu saja, melalui unggahan di akun X @EYulihastin, ia juga membandingan tornado Rancaekek dengan tornado yang biasa terjadi di Amerika Serikat. Dalam unggahannya, ia menyebutkan jika keduanya memiliki kemiripan hingga 99,99%.

Small tornado

Meski peneliti BRIN telah mengungkapkan jika angin kencang tersebut sebagai tornado, namun Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika (BMKG) Bandung menyatakannya sebagai small tornado atau angin puting beliung.

Kepala Stasiun Geofisika BMKG Bandung, Teguh Rahayu, secara tertulis menyampaikan kepada wartawan, Kamis, 22 Februari 2024 mengenai pernyataan BMKG tersebut.

“Kejadian kemarin sore, kecepatan angin tercatat di AAWS Jatinagor: 36.8 km/jam. Sedangkan tornado lebih dari 70 km/jam,Puting beliung itu adalah Small Tornado. Jadi kalau masyarakat di Indonesia small tornado sering disebut puting beliung,” kata dia.

 

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Roket China Lepas Landas dan Meledak
Tak Sengaja Terbang, Roket China Lepas Landas dan Meledak
Sidang lanjutan praperadilan Pegi Setiawan
Saksi Ahli dari Polda Jabar Harus Independen dalam Sidang Praperadilan Pegi Setiawan
Film "Marni The Story of Wewe Gombel"
Sinopsis dan Link Nonton Film Cerita Urban Legend Indoesia"Marni The Story of Wewe Gombel"
Ayu Ting Ting Putus
Nasib Cincin Lamaran Ayu Ting Ting dari Muhammad Fardana Usai Putus
Kebun Teh Tambi Wonosobo
Sejarah Kebun Teh Tambi Wonosobo Peninggalan Belanda
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!
Jadwal Perempat Final Copa America 2024
Jadwal Perempat Final Copa America 2024
Brasil Tanpa Vinicius Junior Hadapi Uruguay
Brasil Tanpa Vinicius Junior Hadapi Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Matthijs De Ligt Sepakat Gabung Manchester United
Lampu Hijau Bayern Munich, Matthijs De Ligt Sepakat Gabung Manchester United