Yuk, Ketahui Kelebihan Celana Bahan Denim Dari Celana Kain

Bahan denim
(Unsplash)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bahan denim telah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya pakaian kita. Kenyamanan dan kemudahan pemakaian membuatnya menjadi favorit sepanjang waktu. Tidak hanya sebatas skinny jeans, kini beragam model, seperti kulot, overall, hingga jumpsuit, turut menghiasi pasar fashion.

Namun, apakah kita tahu bahwa di balik beragam model ini, celana bahan denim memiliki kelebihan yang menjadikannya unggul dibanding celana kain lainnya?

1. Tidak Perlu Cuci Setiap Hari

Celana bahan denim menjadi solusi bagi yang tidak ingin repot mencuci celana setiap hari. Berbeda dari bahan kain pada umumnya, celana bahan ini tidak memerlukan perawatan ekstra. Sebuah pabrik celana jeans pun merekomendasikan mencuci celana tersebut hanya setiap dua bulan sekali. Sebuah inovasi yang praktis dan efisien, bukan?

2. Desain Simpel 

Bahan denim identik dengan desain yang simpel, memungkinkan kita menggunakannya dari siang hingga malam. Fleksibilitas ini memungkinkan kita beralih dari gaya kasual siang hari dengan padu-padan crop top hingga gaya malam dengan outerwear favorit.

BACA JUGA: Langkah Mencuci Bahan Denim dengan Air Laut yang Tepat

3. Cocok Segala Jenis Cuaca

Selain sederhana, celana bahan ini memiliki keunggulan dalam ketahanan bahan yang kuat dan awet. Cocok saat cuaca dingin untuk memberikan kehangatan ekstra, berkat kain yang relatif tebal. Di sisi lain, celana jeans tetap nyaman di cuaca panas, terutama jika dipadukan dengan atasan tanpa lengan. Fleksibilitasnya membuat celana ini selalu terlihat menarik!

4. Penggunaan Jangka Panjang

Tak perlu ragu menjadikan celana ini sebagai penggunaan mode jangka panjang. Kain kuat pada jeans membuatnya tahan lama dan sulit rusak. Dengan perawatan yang tepat, tidak perlu membeli celana baru setiap tahunnya. Sebuah investasi cerdas yang membawa manfaat dalam jangka waktu yang lama.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat