KompasTV Digugat Rp1,3 Miliar Karena Pemberitaan Hutang PT KCIC

kereta cepat
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Sebuah gugatan hukum senilai Rp 1,3 miliar diajukan oleh seorang YouTuber terhadap  KompasTV, menyusul pemberitaan tentang masalah hutang di proyek PT Kereta Cepat Indonesia China (PT KCIC).

Menurut Pemimpin Redaksi KompasTV, Rosianna Silalahi, gugatan ini muncul akibat berita tentang utang PT KCIC senilai Rp 8,5 triliun yang diunggah di akun YouTube KompasTV dan Kompas.com, dengan visual yang diambil dari akun YouTube resmi PT KCIC.

Namun, Rosi mengklaim bahwa visual yang sama pernah digunakan dalam pembuatan berita uji coba kereta api cepat dan tidak memicu gugatan serupa.

“Anehnya visual yang sama pernah kami gunakan untuk membuat berita uji coba kereta api cepat di sela perhelatan G20 sekitar bulan November 2022 dan tidak dipersoalkan,” kata Rosi melansir Tempo.co, Kamis (11/5/2023).

Sejak pertengahan April, KompasTV dan Kompas.com telah berupaya menyelesaikan masalah ini dengan membuka komunikasi dengan pihak PT KCIC dan YouTube.

“Pihak Youtuber melalui pengacaranya meminta kami membayar uang senilai Rp 200 juta per video yang jika ditotal sekitar Rp 1,3 miliar, dan itu diketahui pihak PT KCIC,” katanya.

Meski demikian, pada saat berita ini diturunkan, masalah antara redaksi KompasTV dan Kompas.com dengan YouTuber telah selesai.

BACA JUGA: Pemerintah Suntik Rp3,2 Triliun untuk Proyek Kereta Cepat

Namun, Rosi mengatakan bahwa insiden ini perlu menjadi perhatian bersama untuk menjaga kebebasan pers, terutama dengan potensi ancaman terhadap kebebasan pers di era digital melalui platform global seperti YouTube.

PT KCIC juga menyebutkan bahwa YouTuber yang menggugat redaksi KompasTV dan Kompas.com merupakan salah satu dari 25 content creator binaannya.

Oleh karena itu, Redaksi KompasTV telah mengadakan audiensi dengan sejumlah pemangku kepentingan pers di Indonesia, termasuk Forum Pemred, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia, dan Dewan Pers. Menurut Rosi, inisiatif untuk bertemu dan berdiskusi tentang insiden ini adalah bentuk tanggung jawab moral redaksi untuk menjaga kualitas jurnalistik di Indonesia.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pusarla-V
Pelatih Malaysia Soroti Sistem Poin 3x15: Seni Bulu Tangkis Bisa Hilang
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.