JAKARTA,TM.ID: Bakal calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka bertekad untuk menjalankan dana abadi pesantren.
Program ini masuk ke dalam program utama yang akan diusung keduanya untuk maju Pilpres 2024.
Gibran mengungkapkan, Dana abadi pesantren merupakan mandat Undang-Undang (UU) Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren dan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2021 tentang Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren.
lebih lajut Gibran mengungkapkan keduanya akan meluncurkan program unggulan, yakni dana abadi pesantren.
BACA JUGA : Resmi, Prabowo Umumkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Tim Kampanye
“Dana abadi pesantren ini adalah mandat undang-undang,” ujar Gibran dalam deklarasi Pilpres 2024, di Indonesia Arena, GBK Senayan, Selasa (25/10/2023).
Saat membuka pidatonya, Gibran menyebut nama Prabowo dan memintanya sekarang untuk tenang. Gibran mengatakan dirinya sudah ada di sini.
“Pak Prabowo tenang saja. Tenang saja. Saya sudah ada di sini,” kata Gibran.
Anggaran Kemenag
Dikutip dari Kemenag, pemerintah sebenarnya telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp250 miliar untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) Pesantren pada 2023. Adapun, anggaran ini sebenarnya disiapkan melalui skema Dana Abadi Pesantren yang bersumber dari Dana Abadi Pendidikan.
(Usamah)