Viral Warung Kopi Digerebek saat Tengah Hari Puasa, Netizen: Ga Gitu Juga

warung kopi buka puasa
(Instagram/fakta.indo)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Sebuah warung kopi yang membuka jam operasional saat waktu puasa digrebek, viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi di warung yang berlokasi di Taman Hutan Nusa Indah, Jl. Subyadinata, Jayaraga, Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Warung yang dinarasikan buka saat siang hari itu, didatangi oleh sekelompok yang terlihat dari sebuah organisasi agama. Adapun, dari kelompok itu menggunakan pakaian muslim dan didapati wanita memakai cadar.

Melihat unggahan video akun Instagram @fakta.indo, tampaknya dilakukan secara tegas oleh kelompok itu. Mulanya dari video itu, menampilkan seorang pria yang mengenakan peci putih mendekati dua pria yang sedang santai mengopi di meja warung.

Pria berpeci itu menanyakan pada salah satu pria di depannya, karena tidak puasa.

BACA JUGA:

Fenomena Salat Tarawih Cepat di Blitar, Netizen: Imamnya Habis Buka Pake RON98!

Viral Oknum Polisi Diduga Peras Warga Sipil dengan Modus Introgasi, Diteriaki Korban!

“Naha teu puasa (kenapa nggak puasa?,” tanya pria berpeci putih itu.

Kemudian, pria yang mendapati pertanyaan itu menjawab dengan dalih tak puasa karena tidak melakukan santap sahur.

“Teu sahur (nggak sahur), jawab pria itu.

Tak lama, pria berpeci putih itu yang terlihat kesal menumpahi kopi ke meja dan menyuruh untuk meninggalkan warung.

Disusul oleh yang lain, ketagangan terjadi pada konsumen lain dengan kelompok yang membubarkan warung buka saat puasa masih berlangsung.

Ketegangan terjadi dengan gebrakan meja yang dilakukan sekelompok orang itu. Bahkan, dari kelompok itu ada yang terlihat melempar barang.

Alih-alih tindakan kelompok itu mendapatkan pujian, tetapi malahan netizen menyangkan aksi itu yang terbalut keras saat dilakukan dalam Bulan Ramadhan.

“Puasa gak makan bisa tapi NAHAN EMOSI GAK BISA KOCAKKK,” beber akun @rd**189*

“Gak gitu Juga Bray Caranya. Kami yg di Aceh Aja Gak Begitu. Hadeuh,” saut akun @su***s*p*l

“Merasa Paling Alim Dan Paling Bener.. ibadah Itu urusan masing² , kita boleh mengingatkan, tapi tidak dengan anarkis dan merugikan Orang lain… Kocak,” timpal netizen lain memungkasi.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
poco-f7-ultra-uniknuta-fotka-cover
POCO F7 Series Resmi Dirilis, Siap Jadi Raja Baru Smartphone Gaming 2025
BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Imbas Pemanasan Global, BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Ulama
Jelang PSU Tasikmalaya, Tim Advokasi Bela Ulama Tunda Laporan AM
Sarmuchi Festival 2025 - Wali Kota Cimahi Ngatiyana
Meriahnya Sarmuchi Festival 2025 di Kota Cimahi
Penggelapan MBG
Yayasan MBG Dilaporkan Mitra Dapur Kalibata ke Polisi Atas Dugaan Penggelapan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Job Fair Kuningan 2025
Pemkab Kuningan Gelar Job Fair 2025, Sediakan 13.358 Lowongan Kerja
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.