Verrell Bramasta Ungkapkan Kegalauan, Kode Ingin Segera Menikah?

Verrell Bramasta Galau
(Instagram/@bramastavrl)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Aktor Verrell Bramasta, yang baru saja dilantik menjadi anggota DPR RI, mengungkap rasa galau di tengah kesibukannya.

Melalui postingan di Instagram Story-nya, Verrell memperlihatkan beberapa sudut rumahnya yang tampak sepi.

Dalam unggahannya pada Kamis (3/10/2024), Verrell mengunggah beberapa sudut rumah mewahnya yang tampak sepi.

Mulai dari ruang TV, ruang keluarga, kamar hingga dapur. Di setiap sudut rumah itu, aktor 28 tahun ini seolah membayangkan jika dirinya tak lagi sendiri.

“Pulang kerja, berasa sepi. Seru juga ya kalau sudah ada yang nungguin,” tulis Verrell, seolah kini ngebet ingin segera menikah.

Kemudian dia mempertanyakan apakah memang sudah waktunya dirinya membangun rumah tangga meski kini belum punya calon.

“Apa sudah saatnya?” tulisnya sambil menyematkan emoji tersenyum.

Siapa Pendamping Verrell?

Sebelumnya, Verrell memang beberapa kali mengisyaratkan ingin menikah. Hanya saja dia tak blak-blakan soal siapa calon pendamping hidupnya kini.

Paling baru, dia sempat dekat dengan Putri Zulhas dan dikabarkan menjalin hubungan.

Bahkan hubungan Verrell dan Putri sudah mendapatkan restu dari keluarga.

Namun belakangan, Putri Zulhas go public soal hubungannya dengan lelaki lainnya yakni Zumi Zola.

Ini membuktikan jika hubungan Verrell dengan Putri hanya sebatas rekan kerja di partai mereka.

Banyak netizen yang masih belum move on dengan hubungan Verrell Bramasta dengan mantannya yakni Natasha Wilona.

Hingga kini keduanya didoakan agar bisa balikan dan naik ke pelaminan. Meski fans tahu jika keduanya terhalang cinta beda agama.

BACAC JUGA : Verrell Bramasta Beri Kejutan Tas Mewah untuk Venna Melinda

Bukan hanya Natasha Wilona, nama Febby Rastanty juga sempat dijodoh-jodohkan dengan Verrel.

Ini setelah mereka main sinetron bareng saat itu. Interaksi Verrell dan Febby di dunia nyata benar-benar membuat fans baper, bahkan disebut lebih cocok daripada Wilona.

Curhatan galau Verrell Bramasta ini tentu saja mengundang berbagai spekulasi dari netizen.

Apakah Verrell memang sedang mencari pasangan? Atau hanya sekedar curhat tentang kesepian di tengah kesibukannya?

Hanya Verrell yang tahu jawabannya.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.