Ustadz Adi Hidayat Masuk Calon Pengganti Miftah, Berapa Gaji Utusan Khusus Presiden?

adi hidayat gantikan miftah maulana
(instagram)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mundurnya Miftah Maulana sebagai Utusan Khusus Presiden memunculkan prediksi beberapa nama yang akan menggantikannya.

Diantaranya ada nama Ustaz Adi Hidayat yang masuk prediksi calon pengganti Miftah Maulana untuk Utusan Khusus Presiden dalam bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.

Setelah sebelumnya Presiden Prabowo mengungkap akan mencari pengganti Miftah Maulana. Lalu berapa gaji yang akan diperoleh jika calon pengganti Miftah Maulana resmi menjadi Utusan Khusus Presiden?

Gaji Utusan Khusus Presiden

Utusan Khusus Presiden masuk dalam posisi yang bergengsi. Mengenai aturan gaji mereka diatur dalam Peraturan Presiden No. 80 tahun 2015 tentang besaran hak keuangan bagi Deputi, Staf Khusus, dan Profesional di Kantor Staf Presiden (KSP).

Seseorang yang menjabat sebagai Staf Khusus Presiden atau Utusan Khusus Presiden, berhak untuk mendapat gaji bulanan yang sama seperti pejabat lain dalam posisi serupa, yakni mencapai Rp51 juta per bulan.

Terdapat sejumlah kategori jabatan untuk tenaga profesional dengan beragam besaran gaji dan tunjangan yang berbeda. Berikut rincian gaji yang diatur dalam Perpres yang sudah meliputi tunjangan serta pajak penghasilan:

Deputi: Rp51.000.000
Staf Khusus: Rp36.500.000
Tenaga Ahli Utama: Rp36.500.000

Tenaga Ahli Madya: Rp32.500.000
Tenaga Ahli Muda: Rp19.500.000
Tenaga Terampil: Rp15.000.000

Untuk yang berstatus sebagai PNS, gaji yang didapat adalah selisih antara hak keuangan yang tercantum dalam Perpres di atas dan penghasilan yang telah diterima sebelumnya sebagai ASN.

Selain Ustaz Adi Hidayat, sejumlah nama-nama calon pengganti Miftah Maulana yang santer dibicarakan netizen ada Yaqut Cholil Qoumas, Ali Mochtar Ngabalin, Ghazi Abdullah Muttaqien, Dr. Gamal Albinsaid, Alissa Wahid, terbaru ada Habib Jafar.

BACA JUGA: Ustadz Adi Hidayat Diisukan Gantikan Miftah Maulana

Namun sampai saat ini belum ada konfirmasi resmi dan pengumuman dari pihak terkait soal siapa pengganti Miftah Maulana.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
pemutihan BI Checking-3
Cara Cek BI Checking Online Lewat Hp, Anti Ribet!
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.