Ungkap Dugaan Penyelewengan Anggaran, Bareskrim Datangi Lokasi PON Aceh-Sumut

Bareskrim Datangi Lokasi PON Aceh-Sumut
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau penyelesaian konstruksi Stadion Harapan Bangsa (SHB), Provinsi Aceh, Selasa (20/8/20204) (Kementerian PUPR)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipidkor) Bareskrim Polri turut mengusut dugaan penyelewengan dana dalam penyelenggaraan PON XXI di Aceh dan Sumatra Utara (Sumut). Petugas dari Dittipidkor bakal mendatangi lokasi PON guna melakukan penyelidikan.

Wadirtipikor Bareskrim Polri Kombes Arief Adiharsa mengatakan, pengusutan dilakukan usai pihaknya menerima laporan adanya dugaan penyelewengan keuangan dalam penyelenggaraan event olahraga tersebut. Bareskrim pun memang tergabung dengan satuan tugas (Satgas) pendampingan kegiatan PON XXI.

“Koordinasi sudah dilakukan melalui satgas pendampingan giat PON XXI Aceh dan Sumut Mabes Polri,” ujar Arief, Kamis (12/9/2024).

Arief menjelaskan,penyidik dari Bareskrim ke lokasi penyelenggaraan PON di Sumut dan Aceh pada hari ini. Polri bergabung dengan tim dari Kejaksaan Agung dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

“Siang ini tim Mabes menuju lokasi PON XXI Aceh dan Sumut bergabung dengan tim pendampingan dari Kejagung dan BPKP,” kata dia.

Sebelumnya, viral di media sosial video yang memperlihatkan jalanan berlumpur di sekitar venue GOR untuk cabang olahraga voli PON 2024 di Sumatra Utara (Sumut). Menyusul hal itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo membuat laporan ke Kejaksaan Agung dan Bareskrim Polri terkait dugaan penyelewengan dana.

“Tadi tim kami sudah koordinasi sesama Satgas. Kebetulan Kejaksaan Agung dan Bareskrim Polri menjadi Satgas pendampingan tata kelola penyelenggaraan PON dalam Keppres nomor 24 tahun 2024,” ujar Dito, Rabu (11/9/2024).

Dito mengungkapkan, pihaknya telah berkomunikasi dengan Kejagung dan Bareskrim berkaitan dengan kasus ini.

BACA JUGA: Menpora Bongkar Dugaan Penyelewengan Dana PON XXI Aceh-Sumut

“Semua hal yang dilaporkan terkait keluhan pelaksanaan pasti dijadikan bahan untuk pendampingan dan pelaporan,” kata Dito.

Dito menegaskan bahwa langkahnya ini semata hanya ingin pelaksanaan PON berjalan dengan lancar.

“Prinsipnya kita ingin ini menjadi PON yang sukses,” tandas Dito.

 

(Agus Irawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan