Mozaik Ramadhan

Tubagus Joddy Terharu, Ungkap Kebaikan Delta Hesti dan Tom Liwafa

Tubagus Joddy
(Tangkap layar youtube Curhat Bang Denny Sumargo)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sopir almarhum selebgram Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Tubagus Joddy yang baru saja menghirup udara bebas pada (10/9/2024), mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada sahabat almarhumah Vanessa, Delta Hesti dan Tom Liwafa.

Dalam podcast bersama Denny Sumargo yang tayang pada Rabu (2/10/2024), Joddy menceritakan bahwa keduanya diam-diam membantu keluarganya selama ia mendekam di penjara.

“Ternyata banyak juga orang baik di luar sana yang bantu aku tanpa sepengetahuanku. Pas di dalem, ada orang yang bantu secara ekonomi ke keluargaku dan untuk kehidupanku sehari-hari di dalam sana,” ungkap Joddy dengan mata berkaca-kaca.

Joddy mengaku baru mengetahui kebaikan Delta Hesti dan Tom Liwafa setelah ia bebas dari penjara.

“Karena setelah aku pulang (bebas dari penjara), aku baru dikasih tau bahwa ada sosok Mbak Delta Hesti sama Mas Tom Liwafa yang nge-support ekonomi keluargaku diem-diem,” jelasnya.

Joddy merasa terharu dan tak tahu bagaimana membalas kebaikan keduanya.

“Mungkin banyak juga orang yang membantu secara diem-diem. Sangat-sangat pengen berterima kasih. Aku gak tau cara ngebalesnya kayak gimana. Terima kasih masih punya alasan untuk ngebantu Joddy,” tutupnya.

Seperti diketahui, Delta Hesti dan Tom Liwafa merupakan sahabat dekat Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah. Keduanya bahkan sempat menemani Vanessa dan Bibi dalam perjalanan menuju Surabaya sebelum kecelakaan maut terjadi.

BACA JUGA : Lama Menghilang Tubagus Joddy, Sopir Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Kini Muncul

Delta Hesti sendiri pernah mengungkap cerita awal mengenal Vanessa Angel. Ia mengaku mengenal Vanessa dari Shandy Purnamasari saat ulang tahun Bibi Andriansyah di Malang, Jawa Timur.

“Dulu kenalnya di Malang sama mbak Shandy pas ulang tahunnya mas Bibi. Aku kenal Vanessa itu bentar mbak, tapi bener-bener intens. Itu empat bulan terakhir sampai kita punya grup,” kata Delta Hesti di acara “Rumpi”.

Meski tidak terlalu lama, Delta Hesti mengungkap kedekatannya dengan Vanessa Angel selama beberapa bulan terakhir sebelum kecelakaan.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Damon Albarn protes AI
Damon Albarn dan Ribuan Musisi Inggris Rilis Album Sunyi Bentuk Protes pada AI
Jaringan narkoba
Polres Cimahi Tangkap Pelaku Aksi Koboy di Kota Baru Parahyangan
Jadwal Adzan Magrib Lombok
Jadwal Adzan Magrib Wilayah Lombok Hari Ini
libur sekolah dimajukan
Mendikdasmen: Libur Sekolah Dimajukan 21 Maret 2025
seleksi masuk SMK
Seleksi Masuk SMK Alami Perubahan, Cek Aturan Barunya!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Pemerintah Lanjutkan Kebijakan Gas Bumi Murah (HGBT), Menuju Swasembada Energi

3

Jadwal Imsak Garut Hari Ini

4

Pemerintah Pacu Infrastruktur Gas Bumi Menuju Swasembada Energi

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
tilang syariah
Catat! Ada 'Tilang Syariah' dari Korlantas saat Ramadan
indonesia deflasi diskon listrik
Gegara Diskon Listrik, Indonesia Deflasi Pertama Sejak 25 Tahun
banjir bekasi
Banjir Rendam Bekasi, 7 Kecamatan Terdampak!
Juventus
Juventus Tekuk Verona 2-0, Merangkak ke Puncak Klasemen Serie A

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.