Tradisi Bantaian: Filosofi dan Makna dalam Pernikahan Adat Sunda

Tradisi Bantaian
(istockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tradisi bantaian merupakan serangkaian acara adat yang menjadi bagian penting dalam pernikahan adat Sunda.

Prosesi ini dilakukan setelah akad nikah dan terdiri dari beberapa tahapan, yaitu meuleum jeung meunggaskeun harupat (melempar dan membakar kemenyan), nincak endog (menginjak telur), sibanyo (mandi bersama), dan meupeuskeun kendi (memecahkan kendi).

Setiap tahap dalam tradisi bantaian memiliki makna dan filosofi yang mendalam, bertujuan untuk menasehati kedua pengantin dalam membangun rumah tangga yang penuh kasih sayang dan kebahagiaan.

Filosofi Tradisi Bantaian

  • Meuleum Harupat: Filosofi “ulah getas harupateun” (jangan mudah tersulut amarah) mengajarkan pasangan untuk menahan amarah dan menjaga keharmonisan dalam rumah tangga.
  • Nincak Endog: Prosesi ini melambangkan awal dari cikal bakal keturunan.
  • Meupeuskeun Kendi: Mengajarkan agar pasangan tidak sombong dan angkuh, mengingat manusia diciptakan dari tanah, seperti kendi yang akan kembali ke tanah.

Tradisi Prosesi Bantaian

Tradisi bantaian umumnya diawali dengan beberapa adat lain seperti:

  • Mapag Panganten (menjemput pengantin)
  • Sungkeman (menghormati orang tua)
  • Huap Lingkung (mengucapkan selamat)
  • Pabetot-betot Bakak (menarik seserahan)
  • Sawer Pengantin (menaburkan uang)
  • Diakhiri dengan bantaian.

Setiap tahap memiliki makna tersendiri dalam membangun ikatan keluarga yang kuat.

Makna Tradisi Meuleum Harupat

Tradisi melempar dan membakar kemenyan memiliki makna bahwa suami harus mampu menahan amarah ketika istri melakukan kesalahan. Amarah adalah bara api yang dilemparkan setan ke dalam hati manusia, sehingga penting untuk mengendalikannya.

Makna Tradisi Nincak Endog

Dalam prosesi nincak endog, pengantin pria menginjak telur di balik papan atau coet dan elekan (batang bambu muda). Kemudian pengantin wanita mencuci kaki pengantin pria.

Meskipun ada pandangan bahwa prosesi ini menimbulkan pemborosan, makna yang terkandung adalah mengajarkan pasangan baru untuk saling menghormati dan menghargai satu sama lain.

BACA JUGA : Tradisi Upacara Grebeg Suro dengan Ponorogo

Makna Tradisi Meupeuskeun Kendi

Kendi yang dipegang bersama oleh kedua pengantin, melambangkan bahwa manusia diciptakan dari tanah dan tidak ada alasan untuk merasa sombong. Prosesi ini juga mengajarkan pentingnya kesatuan hati, prinsip, dan tujuan dalam membangun rumah tangga yang bahagia.

Tradisi Bantaian dalam Penerapan Nilai-nilai KeIslaman

Hubungan antara hukum adat dan hukum Islam menjadi perdebatan yang menarik. Tradisi bantaian, meskipun memiliki beberapa aspek yang perlu untuk mengkaji lebih lanjut.

Menunjukkan bahwa adat istiadat dapat selaras dengan nilai-nilai keislaman, selama tidak bertentangan dengan Al-Qur’an dan As-Sunnah.

Tradisi bantaian merupakan warisan budaya yang kaya makna dan filosofi, mencerminkan nilai-nilai luhur dalam membangun keluarga yang harmonis dan bahagia.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Anak Ridwan Kamil
Pria Bernama Revelino Klaim Sebagai Ayah Biologis Anak dari Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil
Inovasi siswi SMP
Dua Siswi SMP Santo Yusuf Bandung Ciptakan Inovasi Jemuran Otomatis dan Tong Sampah Sensor
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.