TPT RSUD Lembang Ambruk, Ruang Manajemen Terancam Longsor

Tembok Penahan Tanah (TPT) yang ada di samping bangunan RSUD Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) ambruk, Senin (4/12/2023) kemarin sekitar pukul 12.00 WIB. (Foto: Tri / Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Tembok Penahan Tanah (TPT) yang ada di samping bangunan RSUD Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) ambruk, Senin (4/12/2023) kemarin sekitar pukul 12.00 WIB.

Derasnya guyuran air hujan di sekitar Lembang menyebabkan tanah dibawah TPT labil dan ambrol. Ambruknya TPT mengancam satu ruangan manajemen terancam longsor.

“Hujan deras sudah turun sejak pukul 10.00 WIB. Mungkin karena terus diguyur hujan, TPT yang sudah dibangun lama itu ambruk,” kata Kabag TU RSUD Lembang, Tajudin, Selasa (5/12/2023).

TPT yang ambrol berjarak sekitar 5 meter dari ruangan manajemen. Sempat terjadi kepanikan saat kejadian, para pegawai yang berada di ruang manajemen berhamburan keluar.

BACA JUGA:Longsor di Bandung Barat, BPBD Jabar Kirim Alat Berat dan Sembako 

“Kebetulan TPT yang ambruk berada dekat ruangan manajemen. Ada sekitar 30 pegawai yang berada di ruangan itu,” sebutnya.

Mencegah kejadian tidak diinginkan, lanjut Tajudin, ruangan manajemen dikosongkan. Seluruh pegawai, terutama ibu-ibu untuk sementara di luar bangunan.

“Lokasi kejadiannya berada di sebelah utara,  tapi dikhawatirkan merembet ke sebelah timur,” ujarnya.

Meski TPT ambruk, Tajudin memastikan seluruh pelayanan tidak terganggu. Hanya saja ia meminta harus cepat ditangani apalagi saat ini sudah masuk musim hujan.

“Ya harus cepat ditangani khawatirnya bisa meluas mengingat hampir setiap hari turun hujan,” ucapnya.

BACA JUGA: Majelis Perempuan Berdzikir Bandung Barat Gelar Doa untuk Palestina

Sementara itu, Direktur RSUD Lembang, Dr. Oktorudy mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan kabar ambruknya TPT ke Dinas PUTR KBB. Diharapkan PUPR dapat segera melakukan kajian dari kejadian tersebut.

“Dengan adanya kajian bisa diketahui tingkat keamanan atau bahayanya sampai sejauh mana. Namun kami sudah memutuskan sebelum ada hasil kajian untuk sementara ruang manajemen dikosongkan,” kata Oktorudy.

(Tri/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final