Tok Mulai 2026, Badan Penyelenggara Haji Bakal Pisah dari Kemenag!

Kemenag Ungkap Gelombang Pertama Jemaah Haji Berangkat Mulai 2 Hingga 16 Mei 2025
Ilustrasi-Ibadah Haji (wego)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kepala Badan Penyelenggara Haji, Irfan Yusuf, mengungkapkan bahwa Badan Penyelenggaraan Haji akan menjadi penyelenggara haji di masa yang akan datang.

Irfan mengatakan, kepengurusan haji tidak akan lagi berada di Direktorat Haji dan Umroh di masa depan. Akan tetapi, Badan Haji akan tetap bekerja sama dengan Direktorat Haji dan Umroh Kementerian Agama dalam pelaksanaan Haji Tahun 2025.

“2025 belum, masih kolaborasi dengan Direktorat Haji, 2026, Insya Allah kita sudah mandiri,” kata Yusuf, di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10/2024).

Yusuf mengatakan, Badan Penyelenggara Haji tengah mengevaluasi pelaksanaan penyelenggaraan haji. Namun, berdasarkan pengamatan Yusuf, pelaksanaan haji selalu dievaluasi setiap tahun dan mengalami perbaikan pelaksanaan haji.

“Tentu, setiap kali selesai ibadah haji, pasti ada evaluasi dari teman-teman Kemenag, dan kita amati, kita tahu bahwa setiap tahun pasti sudah ada peningkatan-peningkatan,” katanya.

Yusuf juga menerangkan, Prabowo berharap agar pelaksanaan ibadah haji menjadi nyaman dari proses keberangkatan hingga kepulangan.

“Beliau berharap jamaah haji kita bisa berangkat dengan aman dan yang kedua berangkat dengan nyaman, itu harapan dari beliau,” kata Yusuf.

BACA JUGA: Kemenag: Belum Ada Rencana Pembentukan Kementerian Haji dan Umrah

Selain melantik Kepala Badan Haji, Prabowo juga melantik Penasihat Khusus Presiden Bidang Haji, Muhadjir Effendy. Muhadjir menjelaskan dirinya akan membantu Badan Haji yang diibaratkan seperti keberdaan BNPB dengan Kementerian Sosial yang saling berkaitan satu sama lain.

“Haji ini kan nanti perlu koordinasi lintas sektor,” kata Muhadjir.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Imbas Pemanasan Global, BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Ulama
Jelang PSU Tasikmalaya, Tim Advokasi Bela Ulama Tunda Laporan AM
Sarmuchi Festival 2025 - Wali Kota Cimahi Ngatiyana
Meriahnya Sarmuchi Festival 2025 di Kota Cimahi
Penggelapan MBG
Yayasan MBG Dilaporkan Mitra Dapur Kalibata ke Polisi Atas Dugaan Penggelapan
Kabupaten Kuningan bebas BAB Sembarangan
Kuningan Menuju Status ODF 100 Persen, 10 Desa Jadi Percontohan Bebas BAB Sembarangan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Job Fair Kuningan 2025
Pemkab Kuningan Gelar Job Fair 2025, Sediakan 13.358 Lowongan Kerja
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.