TNI AU Siap – Siap Menerima Unit ketiga C-130J Super Hercules

Unit ketiga C-130J-30 Super Hercules
Unit ketiga C-130J-30 Super Hercules. (Istimewa)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: TNI Angkatan Udara akan menerima unit ketiga C-130J-30 Super Hercules dari Kementerian Pertahanan RI pada Selasa pekan depan 15 Agustus.

“Direncanakan, pesawat ketiga (dengan nomor ekor) A-1343 akan diserahkan secara resmi oleh Kementerian Pertahanan RI kepada TNI AU pada Selasa mendatang (15/8). Adapun untuk pesawat yang keempat dan kelima akan tiba (di Jakarta) pada Oktober 2023 dan Januari 2024,” kata Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsekal Pertama (Marsma) TNI R. Agung Sasongkojati dalam siaran resmi TNI AU yang dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (11/8/2023).

TNI AU sejauh ini telah menerima dua unit C-130J Super Hercules dari Kementerian Pertahanan RI, yang masing-masing menyandang nomor ekor A-1339 dan A-1340. Kadispenau menjelaskan penomoran pesawat loncat dua angka karena nomor ekor A-1341 dan A-1342 telah digunakan pesawat Hercules TNI AU yang lain.

Baca Juga : Panglima TNI Tegaskan Sidang Kasus Kabasarnas Transparan untuk Publik

Pesawat Hercules teranyar TNI AU itu dikirim dari pabrik Lockheed Martin di Marietta, Georgia, Amerika Serikat, pada Kamis (3/8/2023), dan perjalanan menghabiskan waktu selama 33 jam lebih. Rute pengiriman pesawat (ferry flight) tidak berbeda dari unit-unit sebelumnya, yaitu dari Marietta, San Diego, Honolulu, Kwajalein, Agana (Guam), kemudian Jakarta.

Dalam pengiriman pesawat kali ini ada dua penerbang TNI AU turut serta, yaitu Mayor Pnb Aleg Chandra dan Kapten Pnb Jatmiko Adi, kemudian satu load master TNI AU, Kapten Tek Rico Aradea Putra dari Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma.

“Sementara kru Lokcheed Martin ada dua pilot yaitu Andrew White dan Richard Anthony, serta dua load master yaitu Kevin Meadows dan Williams Jeffrey,” papar Kadispenau.

Kedatangan unit ketiga C-130J Super Hercules disambut oleh tradisi penghormatan water salute yaitu upacara menyemburkan air ke badan pesawat. Selepas water salute, Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) TNI AU Marsekal Madya TNI M. Tony Hardjono bersama sejumlah pejabat Kementerian Pertahanan RI dan TNI AU lainnya menyambut para kru yang turun dari pesawat dan mengalungkan kain batik kepada mereka.

Indonesia membeli total lima unit pesawat C-130J Super Hercules dari Lockheed Martin. Lima pesawat itu bakal memperkuat Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta.

 

(Aziz/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.