Ternyata Polwan di Indonesia Pertama Kali Berasal Dari Bukittinggi Loh!

Polwan di Indonesia
(Wiki Common)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: HUT polwan diperingati setiap tanggal 1 September. Merupakan salah satu momen penting dalam sejarah Indonesia. Namun, masih banyak yang belum mengetahui latar belakang dan sejarah pentingnya. Sejarah Polisi Wanita pertama di Indonesia berawal dari peristiwa Agresi Militer Belanda II.

Pada saat itu, Bukittinggi menjadi Ibu Kota Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) atau Kabinet Darurat. Pemerintah memiliki banyak kasus yang harus ditangani, termasuk kasus yang melibatkan perempuan. Namun, belum ada polisi wanita yang tersedia untuk menangani kasus-kasus tersebut.

Kendala ini membuat organisasi perempuan dan organisasi perempuan Islam di Bukittinggi berinisiatif untuk melibatkan perempuan dalam pendidikan kepolisian. Inilah awal mula terbentuknya Polwan di Indonesia.

Enam Perempuan Pertama yang Menjadi Polwan

Pada tanggal 1 September 1948, Cabang Djawatan Kepolisian Negara Sumatera di Bukittinggi akhirnya mengangkat enam perempuan muda menjadi polisi wanita. Mereka adalah Mariana Saanin, Nelly Pauna, Rosmalina Loekman, Dahniar Sukotjo, Djasmainar, dan Rosnalia Taher. Keenam perempuan ini adalah pionir dalam sejarah Polisi Wanita Indonesia.

Keenam perempuan ini bergabung dengan 44 siswa laki-laki dari Sekolah Polisi Negara (SPN) Bukittinggi untuk mengikuti pendidikan inspektur polisi.

Tantangan Pendidikan Polwan

Pada tanggal 19 Desember 1948, terjadi Agresi Militer Belanda ke II, yang mengakibatkan pendidikan inspektur polisi di Bukittinggi terhenti dan harus tutup. Keenam Polwan ini pun harus pindah ke SPN Sukabumi untuk menyelesaikan pendidikan mereka.

BACA JUGA: Atraksi Polwan pada Hari Bhayangkara di NTT Sedot Perhatian Publik!

Selama pendidikan, para Polwan mendapat ilmu kemasyarakatan, pendidikan, ilmu jiwa, ilmu pedagogi, sosiologi, psikologi, dan pelatihan fisik, termasuk anggar, jiu jit su, judo, dan latihan militer.

Setelah berhasil lulus dari pendidikan kepolisian, keenam Polwan ini mulai menjalankan tugas mereka di Djawatan Kepolisian Negara dan Komisariat Polisi Jakarta Raya. Mereka memiliki tanggung jawab khusus, termasuk:

  • Mengatasi tugas-tugas kepolisian terkait dengan perempuan dan anak-anak.
  • Menangani masalah-masalah sosial, seperti mengusut, memberantas, dan mencegah kejahatan yang melibatkan wanita dan anak-anak.
  • Memberikan bantuan kepada polisi umum dalam pengusutan dan pemeriksaan terhadap terdakwa atau saksi khusus yang perempuan.
  • Mengawasi dan memberantas praktik pelacuran, perdagangan perempuan, dan anak-anak.

Penghormatan untuk Perempuan Pejuang

Untuk memperingati HUT Polwan di Indonesia pemerintah memutuskan untuk membangun Monumen Polwan pada tahun 1973. Monumen ini terletak di Bukittinggi, Sumatera Barat, dan diresmikan oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Banoeroesman Astrosemitro, pada tanggal 27 April tahun yang sama.

Monumen Polwan menjadi simbol penghormatan bagi para perempuan pejuang yang telah berjasa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Sejarah HUT Polwan adalah bagian penting dari perjuangan dan kontribusi perempuan dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Keenam perempuan pertama yang menjadi Polisi Wanita membuka jalan bagi generasi selanjutnya untuk ikut berperan dalam bidang kepolisian.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jembatan gantung Kabupaten Kuningan
Jembatan Gantung Segera Dibangun, Pelajar di Pinggiran Kuningan Ini Tak Lagi Harus Pertaruhkan Nyawa untuk ke Sekolah
byd denza d9
Mencuri Minat di Indonesia, BYD Denza D9 Sudah Gerus Pasar Alphard?
komplek-permakaman-sunan-gunung-jati-web-pemkab-cirebon - sejarah hari jadi kabuoaten cirebon
2 April 1482 Menjadi Titik Awal, Simak Sejarah Hari Jadi Kabupaten Cirebon
Hari Jadi Kabupaten Cirebon, napak tilas
Hari Jadi ke-543 Kabupaten Cirebon, Bupati Napak Tilas ke Masa Lalu
Liverpool
Link Live Streaming Leicester vs Liverpool Selain Yalla Shoot
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Athletic Bilbao Selain Yalla Shoot
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Wolverhampton Selain Yalla Shoot
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.