Tato Wajah Syahnaz di Punggung Rendy Kjaernett Berubah Jadi Iblis?

tato wajah syahnaz rendy kjaernett
foto (Instagram)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aktor Rendy Kjaernett menimpa tato wajah Syahnaz Sadiqah yang terletak di punggungnya, berubah menjadi muka ‘Iblis’.

Seperti yang diketahui, pengubahan objek tato Rendy Kjaernett lantaran didasari rasa bersalah kepada istrinya, Lady Nayoan Veronika usai terbongkarnya hubungan gelapnya dengan adik Raffi Ahmad itu. Ia menyesal akan hal itu, dan ingin menghapus tato tersebut.

Untuk menimpa tatonya, Rendy mendatangi studio tato milik artist Hendric Shinigami. Seperti yang dilihat dari video unggahan akun Tiktok @keluargakecildijerman01, Hendric Shinigami memperlihatkan hasil ubahan tato Rendy melalui ponsel pintarnya.

Tato tersebut berubah menjadi menyeramkan, menjadi sosok iblis bertaring besar didominasi dengan warna merah.

Hendric menyebut, rasa sakit yang dari jarum tato selama proses berlangsung adalah bayaran atas Rendy Kjaernett yang sudah membuat kecewa  Lady Nayoan.

BACA JUGA: Rendy Kjaernett akan Hapus Tato Syahnaz di Punggungnya

Rendy  Kjaernett akan Hapus Tato Wajah Syahnaz

Tato Syahnaz Rendy Kjaernet
foto (Youtube/hendric shinigami

Diberitakan sebelumnya, Rendy Kjaernett menyatakan akan menghapus tato bergambar Syahnaz. Ia harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan salah satu artist tato.

“Sedang proses, saya kemarin sudah konsultasi sama salah satu tattoo artist-nya juga,” ucap Rendy usai agenda mediasi sidang perceraian di Pengadilan Negeri Bekasi, pada Selasa (18/7/2023).

Ia memperkirakan proses penghapusan tato tersebut akan memakan waktu lama, harus melewati segala macam tahapan.

“Yang pasti secepatnya sebelum terlambat buat saya, membuktikan ke Lady kalau saya serius bertanggung jawab, menebus kesalahan saya,” ungkapnya.

Ide Tato Wajah Syahnaz

Rendy Kjaernett dalam kanal Youtube Hendric Shinagami mengaku, ide tato bergambar wajah adik Raffi Ahmad itu karena terbersit dipikirannya sendiri.

“(Ide membuat tato) itu dari gue. Dari gue,” ujar Rendy Kjaernett di YouTube Hendric Shinigami, dikutip Kamis (13/7/2023).

Ia yang berani mentato punggunya dengan gambar tersebut, mendapatkan pertanyaan dari anaknya sendiri. Ia harus menjawab jujur dengan kenyataan yang ada.

“Gue ngomong, ‘Papa ngelakuin kesalahan ini.’ Gue nggak berharap banyak juga sama anak usia 8 tahun. Gue tahu dia pasti akan bertanya lagi saat usianya sudah matang,” jelasnya.

(Saepul/Usamah)

 

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.