Strategi Khusus Prawira Harum Bandung Tempur di IBL 2024, Bakal Sengit

Pelatih Prawira Harum Bandung, David Singleton
Pelatih Prawira Harum Bandung, David Singleton. (Dok. IBL)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Prawira Harum Bandung, David Singleton memprediksi gelaran Indonesia Basketball League (IBL) 2024 akan berjalan sengit dan jauh lebih menarik.
Perubahan format kompetisi, dirasa David Singleton akan memberi warna tersendiri di setiap pertandingan IBL 2024.
Meski format kandang dan tandang ini baru digelar di IBL 2024, pelatih yang akrab disapa Dave itu yakin kualitas bola basket di Indonesia akan jauh berprogres dengan perubahan tersebut. Pasalnya dengan format tersebut, kompetisi akan berjalan lebih kompetitif dan menghibur para fans.
“Saya pikir, jadwal ini menarik. Ini sangat baru dan berbeda untuk semua orang sehingga semuanya harus mulai terbiasa, tapi apa yang sebenarnya saya lihat adalah kami semua menantikan format kandang tandang ini yangmana menjadi hal bagus untuk bola basket di Indonesia,” kata David, Senin (8/1/2024).
Pelatih asal Amerika Serikat itu menambahkan, perubahan itu juga akan berdampak terhadap antusiasme para penikmat bola basket di Tanah Air. Apalagi olahraga basket di Indonesia memiliki minat yang cukup tinggi dan itu bisa menjadi modal berharga dalam membangun kualitas olahraga bola basket ke depan.
“Saya pikir itu perlu perencanaan yang lebih baik tapi kembali itu juga bisa menjadi hal bagus untuk setiap tim untuk membangun basisnya dengan para pendukung,” tambah David.
Meski dalam perjalanannya akan menguras waktu dan tenaga karena harus melakukan perjalanan panjang, Dave tak merasa risau. Justru, timnya akan menganggap itu sebuah tantangan yang harus bisa diantisipasi demi mempertahankan gelar juara sebelumnya.
“Saya pikir, kita akan terlibat dalam banyak perjalanan dan saya pikir ada beberapa situasi dimana kita akan bolak balik ke berbagai daerah seperti Jawa Tengah dan Timur, kita bisa bolak-balik atau menghabiskan 3-4 hari di perjalanan,” ujar eks pelatih Bima Perkasa Jogja tersebut.
Kendati demikian, Dave memastikan timnya dalam kondisi siap tempur jelang tip-off perdana di tanggal 13 Januari 2024 kontra Pelita Jaya di Gor C-Tra Arena Bandung. Menurut David, timnya sudah tidak sabar untuk bertanding dan membidik kemenangan perdana di hadapan Prawira Family.
“Kami akan siap untuk menghadapinya meski liga tidak perlu sepenuhnya siap karena yang penting, semua berusaha dan mencoba bagaimana itu semua bekerja,” kata David.
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.