Solusi Tuntaskan Masalah Sampah Melalui Kolaborasi

Solusi Tuntaskan Masalah Sampah Melalui Kolaborasi
Pengolahan sampah di TPST Tegalega (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Permasalahan sampah di Kota Bandung menjadi isu krusial yang membutuhkan perhatian serius. Dengan volume sampah yang terus meningkat dan keterbatasan ruang pembuangan, kolaborasi antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat menjadi kunci untuk mewujudkan Kota Bandung yang bersih dan bebas dari sampah.

Ketua Komisi III DPRD Kota Bandung, Agus Hermawan mengatakan, persoalan sampah memerlukan penanganan bersama.

“Sampah adalah hasil dari kehidupan manusia, sehingga tidak bisa hanya pemerintah yang menangani. Dibutuhkan pola hidup disiplin, edukasi sejak dini, dan teladan dari orang tua dalam pengelolaan sampah di rumah tangga,” kata Agus Hermawan, Kamis (23/1/2025).

Menurutnya, DPRD Kota Bandung perlu memberikan perhatian dan pengawasan terhadap kinerja pemerintah untuk memastikan visi Bandung bersih terwujud.

“Kami akan terus mengawal program pemerintah kota agar pengelolaan sampah berjalan efektif,” ucapnya

Sedangkan, Anggota Komisi III DPRD Kota Bandung, Rendiana Awangga menyebut, metode pengelolaan sampah konvensional seperti open dumping tidak lagi relevan.

Oleh karena itu, Awangga mendorong peralihan ke teknologi modern dan penerapan konsep reduce, reuse, recycle (3R).

“Selama ini sampah hanya ditimbun, sementara jumlahnya terus bertambah. Teknologi pemusnahan sampah yang terdesentralisasi perlu segera diterapkan agar residu yang masuk ke TPA diminimalkan,” ujarnya

Awang pun mendukung program “Sampah Hari Ini Habis Hari Ini” yang dicanangkan oleh Wali Kota Bandung terpilih sebagai langkah konkret dalam 100 hari pertama kepemimpinannya.

Menurutnya, program ini akan menjadi fondasi untuk perubahan signifikan dalam sistem pengelolaan sampah di Kota Bandung.

BACA JUGA: Pj Wali Kota Bandung Imbau Masyarakat Buang Sampah ke TPS

Peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan sampah juga menjadi sorotan. Inisiatif seperti pemilahan sampah dan pemanfaatan limbah secara kreatif mulai banyak diterapkan di lingkungan warga.

Melalui kolaborasi semua pihak, pengawasan yang ketat, dan penerapan teknologi modern, Kota Bandung dapat menghadapi tantangan sampah dengan optimisme. Dengan begitu, visi Bandung bersih dan bebas sampah bukan lagi mimpi, tetapi menjadi kenyataan.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Film James Bond
Teka-teki Pengganti Daniel Craig di Film James Bond
Teknisi WiFi Tersengat Listrik Saat Bekerja di Gondanglegi, Prambon
Teknisi WiFi Tersengat Listrik Saat Bekerja di Gondanglegi, Prambon
NAMA DENZA
Sengketa Nama 'Denza', BYD Tuntut 9 Poin ke PT Worcas!
Manchester City
Manchester City Resmi Melepas Kyle Walker ke AC Milan
Fakta Tinker Bell
10 Fakta Unik Tinker Bell: Peri Nakal dari Pixie Hollow
Berita Lainnya

1

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

2

Menkes: Puskesmas Wajib Layani Cek Kesehatan Gratis Warga

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Dedi Mulyadi Kritik Pedas Pj Bupati Subang Soal Tambang Ilegal, Sampai Mata Melotot!
Headline
panji gumilang sidang pencucian uang
Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang Didakwa Perkara Pidana Pencucian Uang
Gervane Kastaneer Teringat Pesan Bojan Hodak
Tatap Laga Tandang Pertama Kontra Arema FC, Gervane Kastaneer Teringat Pesan Bojan Hodak
PHRI Bandung Barat Apresiasi Wacana Tol Pasteur-Lembang
PHRI Bandung Barat Apresiasi Wacana Tol Pasteur-Lembang
Pemkot Bandung Bakal Layani MCU Gratis 3 Februari Mendatang
Pemkot Bandung Bakal Layani MCU Gratis 3 Februari Mendatang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.