BANDUNG,TM.ID: Sinka Island Park merupakan destinasi yang berada di Kota Singkawang, Kalimantan Barat. Wisata ini menawarkan pengalaman libur ke beberpa destinasi dalam satu tempat.
Pengunjung dapat menikmati pemandangan pantai baju yang menakjubkan dan mengenal berbagai satwa di Kebun. Selain itu, terdapat juga pulau kecil yang menarik perhatian, yaitu Pulau Simping, dengan jembatan kayu menuju pulau tersebut penuh pepohonan dan kelenteng mini.
Pulau Simping telah diakui oleh PBB sebagai pulau terkecil di dunia. Meskipun jembatan yang digunakan untuk menuju pulau tersebut sedang dalam kondisi rusak, pengunjung masih bisa menggunakan papan infomasi yang berada di dekat jembatan tersebut untuk berlabuh ke pulau terkecil di dunia.
Berada di Sinka Island Park, Anda dapat memilih untuk mengeksplorasi Pantai Bajau yang eksotis, merasakan keberagaman satwa di Sinka Zoo (Rindu Alam), atau bahkan menikmati suasana kolam renang yang dijaga oleh patung seekor naga. Taman seluas 35 hektar ini menawarkan suasana dengan desain kental nuansa tionghoa, terlihat dari patung-patung shio yang menyambut pengunjung di pintu gerbang.
Harga tiket masuk bervariasi tergantung pada destinasi yang dipilih:
- Sinka Zoo (Rindu Alam): Rp. 10.000 per orang
- Pantai Bajau: Rp. 20.000 per orang
1. Taman Sinka Island
Pada taman ini terdapat kolam renang yang tidak biasa, ada patung naga yang menjaga, hal ini menjadi daya tarik unik di Sinka Island Park. Pengunjung dapat menikmati keindahan alam yang penuh pepohonan tropis dan bunga-bunga cantik yang menghiasi taman.
2. Sinka Zoo
Dengan koleksi satwa lebih dari 275 ekor, Sinka Zoo menyuguhkan pengalaman berbeda dalam menjelajahi kebun binatang, dengan opsi berjalan kaki atau menggunakan kendaraan yang tersedia.
3. Pantai Bajau Di Sinka Island Park
Pantai berbatu di area ini menawarkan panorama eksotis, dengan kombinasi batuan besar dan kecil yang menciptakan spot yang luar biasa. Aktivitas menarik seperti menaiki kuda dan andong, serta wahana banana boat, membuat pengunjung dapat merasakan sensasi petualangan di pantai bajau. Gazebo-gazebo yang tersebar di sepanjang pantai juga menjadi tempat sempurna untuk bersantai.
BACA JUGA: Menjelajah 5 Wisata di Kota Khatulistiwa, Bikin Liburan Seru!
Destinasi wisata yang memadukan keindahan alam, keberagaman satwa, dan permainan air bisa masukan kedalam list liburan Anda. Konsep yang berbeda di Sinka Island Park akan menciptakan suasana liburan ini lebih menarik.
(Vini/Usk)