Siapkan Data Pendukung, Kadinkes Lampung Minta KPK Tunda Klarifikasi LHKPN

lhkpn kadinkes lampung
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung, Reihana, meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menunda jadwal klarifikasi terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) miliknya.

Juru Bicara KPK, Ipi Maryati, mengonfirmasi bahwa informasi tersebut benar. Reihana meminta penundaan jadwal klarifikasi karena membutuhkan waktu untuk mempersiapkan data pendukung.

“Saat ini, beliau (Reihana) masih membutuhkan waktu untuk mempersiapkan data dan dokumen pendukung yang harus dilengkapi,” ungkap Ipi.

Namun, Ipi belum memberikan informasi mengenai jadwal klarifikasi LHKPN selanjutnya terhadap Reihana.

Sebelumnya, Reihana telah menghadiri klarifikasi pertama LHKPN yang diundang oleh KPK di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta pada tanggal 8 Mei. Setelah klarifikasi tersebut, Reihana enggan memberikan komentar terkait tudingan gaya hidup mewah yang dilontarkan oleh warganet.

BACA JUGA: Usai Diklarifikasi KPK Soal LHKPN, Kadinkes Lampung: Silahkan Tanya KPK

Nama Reihana menjadi sorotan publik setelah adanya perhatian dari warganet dan media sosial terkait gaya hidup mewahnya, terutama karena dia menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung selama 14 tahun.

KPK mengundang Reihana untuk klarifikasi LHKPN karena laporan kekayaannya tidak sesuai dengan profilnya. Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan, menyebut LHKPN Reihana sebagai outliers atau tidak wajar.

Ketidakwajaran yang dimaksud adalah nilai harta yang dilaporkan dalam LHKPN-nya terlalu kecil dan hampir tidak mengalami perubahan dalam 5 tahun terakhir.

Outliers, (hartanya) terlalu kecil dan rata,” kata Pahala Nainggolan.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Real Betis Selain Yalla Shoot
Tarian THR
Viral Tarian THR 2025: Seru-Seruan Lebaran atau Mirip Ritual Budaya Lain? Ini Faktanya
STNK Mati
CEK FAKTA: STNK Mati 2 Tahun Bakal Disita Polisi
Anime Dandadan
Sinopsis Anime Dandadan Season 2, Cek Jadwal Tayangnya!
Valentino Resa
Valentino Resa Buat Gaya Satir Saat Bawakan Berita, Tuai Kritik!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Aturan Baru Polri untuk Jurnalis Asing Dinilai Bisa Hambat Kebebasan Pers!
Headline
tarif resiprokal harris turino
Heboh Tarif Resiprokal AS, Legislator: Pemerintah Harus Klarifikasi ke Publik
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia Selain Yalla Shoot
fwa asn
WFA PNS Ditambah 1 Hari, Tanggal 8 April
Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis, Satu Orang Masih dalam Pencarian Tim SAR
Tiga Wisatawan Terseret Ombak Parangtritis, Satu Orang Masih dalam Pencarian Tim SAR

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.