Siapa Hassan Nasrallah Hizbullah, Lawan Serius Pasukan Israel?

Hizbullah
(Telusur)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam konflik Timur Tengah, tokoh-tokoh seperti Hassan Nasrallah menjadi pusat perhatian. Sebagai pemimpin Hizbullah, perannya mencuat saat perang antara Hamas Palestina dan Israel.

Hassan Nasrallah adalah Sekretaris Jenderal Hizbullah, sebuah kelompok militan Muslim Syiah yang beroperasi di Lebanon. Lahir pada tahun 1960 di Beirut Timur, Nasrallah memiliki latar belakang yang mencolok sebagai seorang ulama dan pemimpin militan. Dalam artikel ini, kita akan membahas secara rinci profil Hassan Nasrallah, pemimpin Hizbullah yang penuh kontroversi.

Keterlibatan di Lebanon

Pada usia 15 tahun Nasrallah terlibat dalam gerakan Amal. Gerakan ini adalah sebuah organisasi politik dan paramiliter yang mewakili Syiah di Lebanon. Namun, perang saudara pada tahun 1975 memaksa keluarganya kembali ke Lebanon selatan. Nasrallah kemudian melakukan perjalanan ke Najaf, Irak, untuk belajar di seminari Syiah.

Setelah invasi Israel pada tahun 1982, Nasrallah mengikuti Sheikh Abbas al-Musawi keluar dari Amal dan masuk ke dalam organisasi Hizbullah yang didukung oleh Iran. Pada tahun 1992 Nasrallah mengambil alih kepemimpinan Hizbullah setelah al-Musawi terbunuh oleh militer Israel.

BACA JUGA: Ini 5 Negara di Asia yang Lantang Mendukung Israel

Konflik dengan Israel

Hizbullah menjadi lawan serius pasukan Israel di Lebanon selatan. Serangannya memainkan peran penting dalam keputusan Israel menarik diri dari Lebanon selatan pada tahun 2000. Nasrallah terus memperkuat posisi politik Hizbullah dan memicu perang Lebanon pada tahun 2006 dengan menangkap tentara Israel.

Setelah perang, Nasrallah terus berupaya membebaskan tahanan Lebanon yang Israel tahan. Upayanya melibatkan strategi kontroversial, termasuk penangkapan tentara Israel sebagai alat tukar.

Keberhasilan kelompok ini mengusir Israel dari Lebanon meningkatkan posisi politik dan reputasi militer Nasrallah. Dengan hubungan erat dengan Iran, kelompok ini terus menjadi pemain kunci dalam dinamika konflik di Timur Tengah.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva