Siap Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Golkar Punya Keyakinan Ini

golkar prabowo pilpres 2029
(Antara)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden RI Prabowo Subianto dalam Pilpres 2029 sudah mendapatkan dukungan dari beberapa partai politik, salah satunya Golkar.

Hal itu, sebagai pernyataan yang disampaikan oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia.

Ia mengatakan, partainya siap kembali mendukung kembali Prabowo dalam kontestasi politik 2029, jika ingin dua periode.

Doli menambahkan, dukungan dari partai berlogo pohon beringin itu tergantung pada Prabowo sendiri dalam menilai implementasi pelaksanaan visi dan misi Astacita.

“Nah, jadi selama Pak Prabowo masih membutuhkan waktu untuk mengimplementasikan semua visi dan program itu, kami dalam posisi tetap mendukung Pak Prabowo,” kata Doli di Gedung DPR, melansir Antara, Kamis (24/04/2025).

Ia juga mengatakan, dukungan partainya dalam Pilpres 2024 sudah melalui pembicaraan panjang. Sehingga, Golkar pun perlu menyepakati terlebih dahulu visi, misi, dan program yang ditawarkan oleh Prabowo.

Seperti sebelumnya, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas), partainya sudah memastikan akan mendukung Presiden Prabowo dalam panggung Pilpres 2029.

BACA JUGA:

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

Dukung Wapres Gibran Mundur, Amien Rais: Pemerintah Prabowo Insya Allah Sehat

“Saya juga sampaikan kepada Pak Prabowo, yang penting pak partai saya besar. Itu yang paling penting, kalau Capres (calon presiden) silakan,” kata Zulhas dalam pembukan Halalbihalal PAN, Jakarta, Minggu (20/04/2025).

Akan tetapi, untuk calon wakil presiden, ia meminta agar kader internal yang maju. Sebab, PAN dianggap partai besar.

“Kalau wapres kita bicara, iya kan? Kita bicara, gitu. Jadi lihat kekuatan kita seperti ini yang terlihat saja saudara saksikan,” ujar Zulhas.

Ia pun mendorong para kadernya agar berlomba dengan baik, guna bisa menjadi cawapres tanpa ada gesekan.

“Tujuan kita bukan ingin bertengkar. Kalau ada yang pengin wapres silakan saja. Buat saya yang paling penting Partai Amanat Nasional jadi empat besar, itu yang penting. Itu sudah menjadi tekad saya dan tekad kita semua,” pungkasnya.

Diketahui, PAN menggelar acara halalbihalal, berlangsung di Gedung DPP PAN, Ragunan, Jakarta Selatan, Minggu (20/4/2025).

Menurut Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan menyatakan, Idul Fitri menjadi peringatan intropeksi diri.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Album 'ASA', Jadi Pembuka Tur DT09 ke Asia
Album 'ASA', Jadi Pembuka Tur DT09 ke Asia
pencak ular garut
Pencak Ular, Seni Bela Diri Paling Menegangkan dari Samarang Garut
EIGER WJSC 2025
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.