Seluruh Desa di DIY akan Terima Rp100 Juta Per Tahun: Target Rp1 M

Dana Desa DIY
Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto. (dok. DPRD DIY)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) targetkan alokasi dana desa alami peningkatan hingga Rp1 miliar per tahun.

Pada tahun 2025, seluruh kalurahan di DIY akan menerima alokasi dana tambahan sebesar Rp 100 juta per tahun.

Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto, mengungkapkan kebijakan ini dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis (9/1).

Konferensi tersebut membahas implementasi Peraturan Daerah Istimewa (Perdais) Nomor 1 Tahun 2024 tentang Kelembagaan Pemerintah Daerah DIY.

Menurut Eko, kebijakan ini menjadi langkah nyata untuk mendukung pembangunan dan pemberdayaan kalurahan sesuai regulasi yang berlaku.

Gubernur DIY, Sri Sultan HB X, telah meresmikan pembentukan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan, Kependudukan, dan Pencatatan Sipil pada 3 Januari 2024. Keputusan ini berlandaskan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2024 tentang Pemajuan Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan dan Kelurahan, serta Perdais Nomor 1 Tahun 2024.

Pasal 8 dalam Perda Nomor 3 Tahun 2024 menetapkan bahwa Pemerintah Daerah, melalui Gubernur, wajib membentuk perangkat daerah yang khusus menangani pembangunan dan pemberdayaan kalurahan dan kelurahan.

Selain itu, Perdais Kebudayaan melalui Pasal 22 dan Pasal 23 mengatur alokasi anggaran untuk mendukung pengembangan kalurahan.

Kewenangan Tambahan untuk Kelurahan

Eko Suwanto menjelaskan Perdais Nomor 1 Tahun 2024 juga memberikan kewenangan tambahan kepada kelurahan di Kota Yogyakarta.

Kewenangan ini mencakup empat bidang utama, yaitu kelembagaan, kebudayaan, tata ruang, dan pertanahan. Namun, tidak semua urusan keistimewaan diserahkan kepada kelurahan.

Eko berharap dana yang dialokasikan ini dapat memperkuat kalurahan dan kelurahan sebagai pusat pembangunan ekonomi.

Selain itu, dana tersebut diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan publik yang lebih dekat dengan masyarakat.

“Harapan kami, dana ini mampu menguatkan kalurahan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi sekaligus memperbaiki layanan publik,” ujarnya.

BACA JUGA: Rp 16 Triliun Dana Desa untuk Ketahanan Pangan 2025!

Selain mempercepat pembangunan di tingkat lokal, kebijakan ini juga mendukung pelestarian kebudayaan yang menjadi ciri khas Yogyakarta.

Dalam jangka panjang, Pemerintah DIY berkomitmen meningkatkan alokasi dana hingga Rp 1 miliar per tahun untuk setiap desa.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.