Selangor FC Juara Turnamen Mini RCTI Premium Sports

Selangor FC
Foto: selangorfc

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Selangor FC menjuarai turnamen mini RCTI Premium Sports setelah menang 1-0 atas Persija Jakarta pada pertandingan perebutan peringkat pertama di Jakarta International Stadium, Jakarta, Minggu.

Tim Malaysia berjuluk Gergasi Merah itu menggebrak sejak awal. Pertandingan baru berusia tiga menit, Ahmad Zikri mengirim umpan silang ke kotak penalti Persija yang disambut sundulan Alvin Mateus Fortes. Gol cepat ini membuat Selangor unggul 1-0.

Persija mencoba membalas melalui sepakan Rayhan Hannan yang masih mampu ditepis kiper Selangor, Muhammad Azim. Setelah itu, Persija yang diperkuat mayoritas pemain mudanya kesulitan menciptakan peluang berbahaya ke pertahanan Selangor. Selangor sendiri memberi ancaman terakhir sebelum turun minum melalui tendangan bebas dari pemain asing mereka, Jose Orozco Cujia, yang masih dapat ditepis kiper Cahya Supriadi. Satu peluang didapat oleh penyerang Persija, Aji Kusuma, tetapi tembakannya mengarah lurus ke kiper Muhammad Azim. Skor 1-0 untuk keunggulan Selangor menutup babak pertama.

Setelah turun minum, Persija kembali berusaha keras untuk mencetak gol penyama kedudukan. Sundulan Akbar Arjunsyah melebar dari gawang Selangor, sedangkan tendangan bebas Firza Andika di dekat kotak penalti lawan masih dapat diblok pemain bertahan. Aji Kusuma kembali mendapat peluang saat ia memiliki ruang tembak, tetapi sepakannya masih mengarah lurus ke kiper Selangor. Tidak lama berselang, justru gawang Persija yang terancam saat pemain sayap Selangor, Muhammad Mukhairi, melepaskan tembakan yang dapat ditahan.

Sebelum waktu normal usai, sejumlah penonton menyalakan suar di beberapa sektor tribun stadion. Asap yang membubung tebal kemudian membuat para pemain terganggu dan laga tidak dapat diteruskan, sehingga Selangor pun dinyatakan menjadi pemenang sekaligus juara.

BACA JUGA:Menang Sempurna! Persib Bandung Juarai BRI Liga 1 2023/2024

Dengan kemenangan ini, Selangor FC berhasil menunjukkan kualitas mereka di turnamen mini RCTI Premium Sports, sekaligus membawa pulang trofi juara.

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final