Sebelum Beli Cek Dulu Kelebihan Realme 12 plus 5G Ini !

realme 12 plus
(Realme)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Realme akan merilis smartphone mid-range terbarunya, yaitu realme 12 plus 5G. Kehadiran smartphone ini menandai langkah serius realme dalam bersaing di pasar teknologi yang semakin ketat.

Dengan berbagai inovasi yang ditawarkan, realme 12 plus 5G siap memenuhi ekspektasi konsumen di tahun 2024.

1. Chipset Kelas Atas 

realme 12 plus 5G memiliki chipset Mediatek Dimensity 7050 yang mendukung jaringan 5G. Dengan fabrikasi 6 nanometer, chipset ini memberikan efisiensi daya terbaik.

Dukungan CPU octa-core dengan frekuensi kerja 2×2.6 GHz Cortex-A78 dan 6×2.0 GHz Cortex-A55 menjadikan performa smartphone ini sangat maksimal. Skor benchmark dari AnTuTu mencapai 600,000+ poin, menunjukkan performa grafis yang apik.

2. Penyimpanan Berkapasitas Besar

Realme 12 plus 5G lengkap dengan RAM 8GB dan memori internal 128/256GB. Dengan dukungan teknologi virtual memori, kinerja multitasking dapat dioptimalkan. Meskipun tidak lengkap dengan slot micro SDXC, kapasitas penyimpanan yang besar sudah cukup untuk menyimpan berbagai data penting.

3. Layar Berkualitas

Layar AMOLED 120Hz pada realme 12 plus 5G memberikan pengalaman visual terbaik, terutama untuk aktivitas gaming. Dengan rasio screen-to-body 87.3 persen, kerapatan piksel 395 ppi, dan teknologi HDR10+. Cocok untuk keperluan multimedia dan outdoor dengan tingkat kecerahan maksimal 2000 nits.

BACA JUGA: Realme 12 Plus Siap Meluncur, Harga dan Spesifikasi Bocor!

4. Kamera Terbaik

Triple kamera utamanya terdiri dari lensa wide 50MP Sony LYT-600 OIS, ultrawide 8MP, dan macro 2MP. Kamera ini mendukung perekaman video 4K dengan berbagai fitur tambahan seperti LED flash, HDR, dan panorama. Sementara kamera depan 16MP cocok untuk swafoto, telekonferensi, dan vlogging.

5. Desain Menawan 

Dengan varian warna pioneer green dan navigator beige, desain bodinya terlihat sangat menawan. Material premium yang digunakan, seperti kaca pada bagian depan dan eco leather pada bagian belakang, memberikan kesan eksklusif. Sertifikasi IP54 juga menegaskan ketahanan smartphone ini terhadap air dan debu.

6. Fitur Pengisian Cepat

Baterai 5000 mAh pada realme 12+ 5G dapat menemani beragam aktivitas produktif dalam waktu yang cukup lama. Dukungan fast charging 67W SUPERVOOC memungkinkan pengisian daya hingga 50 persen dalam waktu 19 menit saja, menjadikannya pilihan tepat untuk pengguna yang aktif.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Virus Marburg
Asal Usul Hingga Pencegahan Virus Marburg yang Mematikan
Vaksin cacar
Info Penting! Cegah Cacar Air pada Anak dengan Vaksin Varicella
Happy Sweet 17
15 Ucapan Happy Sweet 17 Termanis Bahasa Indonesia
Summarecon Villaggio Outlets Karawang
Summarecon Villaggio Outlets Karawang Jadi Pusat Puluhan Merek Internasional
nissan serena hybrid
Nissan Serena Hybrid Hadir di GIIAS 2024, Torsi Bikin Malu Toyota Voxy
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Mata dan Mulut Tertutup Lakban, Jasad di Flyover Cimindi Tinggalkan Surat Wasiat

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Berita Kebaran Hutan
BNPB Rilis Berita Kebaran Hutan Gunung Bromo Dipastikan Padam
BSSN peretasan pdn DPR
BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Gempa Peru
Gempa Peru M 7,1 Tidak Berpotensi Tsunami di Wilayah Indonesia
Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Menang Besar Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024