Runner-Up di Australian Open 2024, Ester Nurumi Tri Wardoyo Akui Makin Pede

Ester Nurumi Tri Wardoyo Final Australia Open 2024
Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil lolos ke final Australia Open 2024. (dok. PBSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, mengaku semakin percaya diri (Pede) setelah berhasil keluar sebagai runner-up di Australian Open 2024.

Prestasi ini merupakan pencapaian terbaiknya sejauh ini dalam turnamen BWF Super 500, menjadi pengalaman pertamanya mencapai babak final di tingkat tersebut.

“Meski belum berhasil, rasanya performa saya semakin baik dan rasa percaya diri juga bertambah,” ujarnya melansir laman PBSI, dikutip Senin (17/6/2024).

Ester Tak Ingin Berpuas Diri

Ester tidak ingin cepat berpuas diri meskipun mampu mencapai babak final Australian Open untuk pertama kali. Ia bertekad untuk terus memperbaiki penampilannya dari turnamen ke turnamen.

“Sebagai bahan evaluasi, yang pasti banyak yang harus saya tambah. Dari faktor mental dan cara bermain saya harus meningkat lagi,” katanya.

BACA JUGA: Hasil Final Australian Open 2024: Drama 3 Game, Ester Nurumi Tri Wardoyo Takluk dari Aya Ohari

Tunggal Putri peringka ke-31 itu keluar sebagai runner-up setelah mengalami kekalahan dari unggulan kedua asal Jepang, Aya Ohori, melalui rubber game yang ketat dengan skor 21-17, 19-21, 16-21 pada babak final yang digelar di Quaycentre, Sydney, Australia.

“Meskipun belum berhasil menjadi juara saya sudah mencoba yang terbaik. Sayang tadi di gim kedua saya terlalu terburu-buru dan kurang sabar,” kata Ester.

Ester menambahkan bahwa di gim ketiga, ia melakukan banyak kesalahan di awal permainan.

“Di gim ketiga pembukaannya saya juga banyak mati. Di akhir gim ketiga sebenarnya saya sudah dapat lagi polanya. Cuma (jarak) poinnya sudah terlalu jauh,” ujarnya.

Ester pun memberikan pujian terhadap penampilan Aya Ohori dalam laga final Australia Open 2024.

“Penampilan Aya Ohori hari ini menurut saya, dia sudah mencoba cukup baik. Walaupun ada beberapa kali membuat kesalahan. Tetapi serangannya dan cara mengatur tempo permainan bagus,” kata Ester.

Dari tiga wakil yang bertanding di Australian Open 2024, Indonesia berhasil membawa pulang satu gelar juara dari ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi. Ana/Tiwi meraihnya setelah memenangkan laga rubber game atas wakil Malaysia Lai Pei Jing/Lim Chiew Sien di partai puncak dengan skor 12-21, 21-7, 21-13.

Wakil terakhir Indonesia di babak final adalah ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang berjumpa dengan unggulan pertama asal China He Ji Ting/Ren Xiang Yu. Hendra/Ahsan keluar sebagai kampiun kedua dalam turnamen berlevel BWF Super 500 tersebut.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
selebgram judi online
Satgas Perjudian Daring Tangkap 5 Selebgram dan Amankan 3 Situs Judi Online
Kejutan Grup D Euro 2024
Kejutan Grup D Euro 2024: Austria Jadi Jawara, Belanda di Ujung Tanduk!
Tanda Tangan di Atas Meterai
Fungsi Tanda Tangan di Atas Meterai, Buat Apa?
Kecelakaan di Bypass Truk Tabrak Dua Pengendara M-Cover
Kecelakaan di Bypass: Truk Tabrak Dua Pengendara Motor di Cianjur
Polisi Ajukan Penutupan 72 Situs Judi Online
Paling Banyak di Jabar, Polisi Ajukan Penutupan 72 Situs Judi Online
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Australia Group D Euro 2024

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0 di Copa America 2024
GERAM: Narkoba Bagai Monster
GERAM: Narkoba Bagai Monster yang Renggut Masa Depan
Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Tamat, Diskors Empat Tahun, Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Euro 2024 Denmark Vs Serbia Imbang
Duel Denmark Vs Serbia Imbang 0-0 di Euro 2024, Tim Dinamit Melaju ke 16 Besar