Rekomendasi 3 Tempat Makan Cokelat Dubai Jakarta

cokelat dubai
(nstagram @gothamtreats.id)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Cokelat Dubai merupakan salah satu makanan yang sedang viral dan populer di Indonesia. Banyak yang mencari makanan ini karena memiliki bentuk yang unik dengan cita rasa yang enak.

Di Indonesia, terutama di Jakarta terdapat banyak tempat-tempat makan yang menawarkan menu cokelat dubai ini. Bagi kamu yang sedang mencari tempat makan yang menawarkan cokelat ini, kamu dapat mengunjungi tiga rekomendasi tempat makan cokelat dubai yang viral di Jakarta.

Berikut tiga tempat makan cokelat dubai yang enak dan viral di Jakarta yang layak untuk dicoba.

Don Bakeshop

Don Bakeshop merupakan salah satu tempat makan bakery di Jakarta yang terkenal karena baru saja meluncurkan menu baru yaitu pistachio kunafa chocolate atau alias dubai chocolate.

Melansir akun Instagram @donbakeshop, makanan ini di Don Bakeshop banyak disukai oleh para pengunjung, karena menggunakan bahan-bahan yang premium serta cita rasa cokelat yang enak.

Namun, tak hanya menawarkan menu dubai chocolate saja, di Don Bakeshop juga menawarkan menu bakery lainnya, seperti mix berries Danish, almond croissant, vanilla bomboloni, cheese sourdough toast, dan menu bakery lainnya.

Para pengunjung yang mencicipi makanan dubai chocolate di Don Bakeshop akan dikenakan harga sebesar Rp 269 ribu dan untuk harga bakery lainnya di Don Bakeshop dikenakan harga mulai dari Rp 290 ribuan.

Tempat makan bakery di Don Bakeshop ini memiliki banyak cabang, salah satunya berlokasi di Mall Kota Kasablanka, Lt. UG. Blok FU No. 33, Jl. Casablanca Raya, No. Kav. 88, Tebet, Jakarta Selatan.

Gotham Treats

Berlokasi di Jl. Bumi, No. 4, Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. Gotham Treats merupakan toko kue yang menawarkan aneka macam cookies, pai hingga susu sereal.

Melansir akun Instagram @gothamtreats.id , tempat makan ini menawarkan menu yang unik yaitu menu pai pistachio kunafa serta cookies kunafa pistachio ala dubai chocolate. Para pengunjung yang mencicipi makanan ini akan dikenakan harga berkisar Rp 75 ribu.

Selain itu, di Gotham Treats juga menawarkan menu lainnya, seperti cookies the calico, ice cream thai milk tea, ice cream miso caramel, dan menu makanan lainnya.

Doughzen

Doughzen merupakan tempat makan yang menawarkan aneka macam donat yang unik dan halal. Melansir akun Instagram @doughzen.id, tempat makan ini meluncurkan menu baru, yaitu the chocolate pistachio kunafa yang enak dan viral. Tak heran banyak yang menyukai makanan ini.

Tak hanya menawarkan menu the chocolate pistachio kunafa saja, tempat makan donat di Doughzen ini juga menawarkan menu donat lainnya, seperti berry cheese, red zen, snow white, abon rendang, Belgian chocolate, dan menu donat lainnya.

Untuk harga, donat di Doughzen dikenakan harga mulai dari Rp 18 ribu. Tempat makan ini berlokasi di Pondok Indah Mall 3, Lantai LG, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Yumy! Resep Cokelat Pistachio Ala Dubai

Jadi itu merupakan rekomendasi 3 tempat makan yang menawarkan menu dubai chocolate yang viral dan enak di Jakarta.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
budi Arie diperiksa-1
Budi Arie Diperiksa, Mahfud MD: Biasanya Orang Paling Penting Diperiksa Belakangan
Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Bertobat
Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Bertobat, Begini Kata KPK
Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Vietnam ASEAN Cup 2024
Head To Head Timnas Indonesia vs Filipina, Laga Penentuan Grup B ASEAN Cup 2024
META AI whatsapp
Heboh Meta AI di WhatsApp, Komdigi Siapkan Regulasi Penggunaan AI
Team PPM Holding Group
Bulan Bakti Gotong Raya Tahap 2 di Bulan Desember 2024, Team PPM Holding Group Kerja Sama dengan Mitra Eksternal
Berita Lainnya

1

Ahli Hukum Narkotika: Jerat Bandar Narkoba Gunakan TPPU Untuk Memutus Mata Rantai Jaringan Bisnis Narkotika

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Teuku Faisal Resmi Lantik Pengurus Pokja PWI Polres Jakarta Barat Periode 2024-2029
Headline
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Enea Bastianini
Ducati Hadapi Tantangan Baru di MotoGP 2025, Pebalap Pesaing Lebih Tangguh
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan, Masyarakat Tidak Beraktivitas Radius 3 Km

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.