Reaksi Keras Ercik Thohir Soal Isu Naturalisasi 150 Pemain Asing

naturalisasi 150 pemain asing
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (Youtube @erck Thohir)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Ketua Umum PSSI, Erick Thohir disebut-sebut akan menaturalisasi 150 pemain asing.

Erick Thohir menegaskan bahwa unggahan tersebut adalah hoaks, fitnah yang tidak masuk akal.

Ia menyesalkan munculnya pihak yang sengaja menyebar berita bohong soal 150 pemain naturalisasi tersebut.

“Fitnah yang tidak masuk akal. Hal yang patut disayangkan adalah pihak yang tak bertanggung jawab sengaja menyebar kabar bohong yang bernada provokatif itu jelas-jelas memiliki niat tak baik,” tegas Erick.

Sejatinya,lanjut dia, naturalisasi yang dilakukan adalah terkait pemain yang memiliki darah keturunan Indonesia, di mana jumlah pemainnya sangat terbatas.

Ia mengakui saat ini ada beberapa pemain naturalisasi yang berdarah Indonesia dari orangtua atau keluarganya.

“Jelas jika memenuhi syarat menjadi WNI, mereka memiliki hak yang sama dengan WNI lain untuk memperkuat timnas,” ujar Erick.

Proses naturalisasi tak dilakukan secara serampangan, di mana ada tahap yang sangat ketat sebelum pemain keturunan bisa memperkuat merah putih.

BACA JUGA: Kejutan Terbaru Erick Thohir: Ragnar Oratmangoen Siap Gabung ke Timnas Indonesia

“Buktinya banyak pemain luar yang berminat pun tidak bisa memperkuat timnas jika memang tidak sesuai standar dan prosedur yang ada. Jadi perlu ditegaskan core utama timnas kita adalah pembinaan yang berjenjang.”

Erick mengatakan, saat ini fokus Timnas Indonesia adalah membuat jenjang kelompok umur agar berjalan sistem regenerasi berjenjang.

Menurutnya, fokus Timnas Indonesia saat ini adalah membentuk lapisan tim mulai dari U-14, U-16, U-17, U-20, U-23, dan senior.

Dengan proses pembinaan yang baik dan berjenjang, kata Erick, diharapkan akan terjadi regenerasi berkelanjutan agar Timnas ke depan memiliki stok pemain yang siap dan mumpuni untuk berkompetisi di segala tingkatan umur.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
One Piece Chapter 1141
Review One Piece Chapter 1141, Loki Sang Pangeran Terkutuk Akhirnya Bebas!
Ramadan 2025
Deretan Selebriti yang Jalni Ramadan Pertama sebagai Suami Istri di 2025
download
Microsoft Resmi Tutup Skype, Digantikan Microsoft Teams
Sahur Ayu Ting Ting
Keseruan Sahur Pertama Ayu Ting Ting di Ramadan 2025
engamat Sebut Hasto Ingin Ke Pemimpinan Megawati di PDIP Nyaman
Takut di 'Awuk- Awuk', Pengamat Sebut Hasto Ingin Megawati Nyaman
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”

5

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini
Headline
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Badai PHK di RI
Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.