Rakornas Kepala Daerah se-Indonesia Bikin Jalanan Macet

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah se-Indonesia yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC) mengakibatkan kemacetan panjang di ruas jalan kawasan tersebut.(foto:web)

Bagikan

BOGOR, TM.ID : Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah se-Indonesia yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC) mengakibatkan kemacetan panjang di ruas jalan kawasan tersebut.

Kemacetan terjadi di beberapa ruas jalur sekitaran SICC sejak pukul 07.00 WIB, bermuara di Simpang Bellanova dan persimpangan Hotel Harris.

Kepadatan kendaraan terjadi mulai dari pintu keluar Tol Sentul Selatan dan pintu keluar Tol Sentul Barat menuju Bellanova.

Kemudian, kemacetan juga terjadi di Jalan Raya Babakanmadang tepatnya mulai dari sekitaran SPBU hingga persimpangan dekat Hotel Harris.

Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor Iptu Ardian Novianto menjelaskan, pihaknya menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitaran SICC saat pelaksanaan Rakornas Kepala Daerah se-Indonesia.

Menurutnya, kendaraan dari arah Sirkuit Sentul yang akan ke Bellanova melalui SICC dialihkan melalui Jalan Babakanmadang – Sentul City. Kemudian, kendaraan dari arah Babakanmadang yang akan ke Bellanova melalui SICC dialihkan melalui Jalan Sentul City.

Ia menjelaskan bahwa pemberlakuan rekayasa lalu lintas tersebut bersifat situasional, tergantung kepadatan volume kendaraan di sekitaran lokasi acara.

“Kemungkinan saat bubaran sama kedatangan (peserta Rakornas) saja. Pada saat acara dimulai, mobil dan semuanya sudah terparkir rapi, arus (lalu lintas) tetap dinormalkan,” terang Iptu Ardian, Selasa (1/2023).

BACA JUGA: Kota Bogor Kini Punya Program Polisi Penolong, Begini Penjelasannya

Sebelumnya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Bayu Rahmawanto menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Bogor kembali menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) kepala daerah se-Indonesia.

“Rakornas kembali dilaksanakan di Kabupaten Bogor setelah sebelumnya Rakornas serupa pernah sukses dilaksanakan di tahun 2019,” kata Bayu.

Ia menjelaskan, Presiden Joko Widodo diagendakan membuka Rakornas Kepala Daerah tahun 2023 sekaligus memberikan arahan kepada peserta Rakornas.

Rakornas tahun ini mengangkat tema “Penguatan Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi”.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.