Punya Kenangan Hadapi Arab Saudi, Victor Igbonefo Sebut Indonesia Perlu Waspada

Penulis: raffy

Bojan Hodak Ungkap Masa Depan Victor Igbonefo di Skuat Persib
Pemain bertahan Persib Bandung, Victor Igbonefo.(Persib).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pertandingan Timnas Indonesia versus Arab Saudi dalam lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia rupanya menyisakan kenangan bagi pemain bertahan Persib Bandung, Victor Igbonefo. Bagi Victor Igbonefo laga ini mengingatkannya pada pertandingan debut bersama Timnas Indonesia karena langsung menghadapi Arab Saudi.

Kala itu, Victor Igbonefo yang tampil membela Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Arab Saudi dengan kedudukan 1-2. Tampil di Stadion Gelora Bung Karno, Timnas Indonesia sebenarnya mampu unggul lebih dulu lewat gol Boaz Solossa di menit 5′. Lalu Arab Saudi membalasnya dengan sepasang gol lewat sundulan Youssef Al-Salem menit 14′ dan 55′.

Meski saat itu menelan kekalahan, namun kata Victor Igbonefo merasa situasinya kini berbeda, baik dari Timnas Indonesia maupun Arab Saudi. Namun pada dasarnya, perubahan itu adalah hal yang normal dan patut mendapat perhatian khusus bagi Indonesia.

“Tentu aku pernah lawan Arab, itu bahkan jadi debut aku untuk Timnas Indonesia. Itu jadi salah satu laga yang sangat sulit untuk aku apalagi Arab Saudi saat itu punya materi pemain yang berkualitas.” ujar Victor kepada awak media.

Progres sepakbola Arab Saudi tak lepas dari hadirnya para pesepakbola jebolan top Eropa. Invasi para pemain bintang dari Benua Biru itu menjadikan sepakbola Arab Saudi meningkat pesat, sekaligus memberi dampak langsung terhadap kualitas Timnasnya.

Dilihat dari permainan Timnas Arab Saudi, semuanya terlihat lebih rapih, baik dari skema permainan dan strategi. Tentunya hal ini perlu jadi perhatian khusus agar Timnas Garuda bisa memuluskan target untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

“Kita bisa lihat di liga Arab Saudi juga meningkat, karena beberapa pemain berkualitas di liga top Eropa juga datang dan bisa menular ke Timnas mereka yang jadi lebih bagus,” ujar pemain naturalisasi asal Nigeria itu.

BACA JUGA: Kabar Buruk Harus Diterima Persib, David da Silva Masih Perlu Waktu Untuk Jalani Program Pemulihan Cedera

Lanjut Victor, hasil imbang atas Arab Saudi sudah sangatlah bagus untuk didapat. Namun Indonesia juga harus bisa memanfaatkan peluang untuk memetik kemenangan di pertandingan tersebut. Ia yakin kerja keras yang dilakukan Indonesia dapat memberikan hasil membanggakan.

“Kalau Indonesia bisa dapat imbang, cukup bagus, tapi kalau untuk menang itu saya pikir cukup sulit secara statistik tapi di pertandingan sepak bola tidak ada yang tidak mungkin.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tes Cepat
Studi UGM: Tes Cepat di Puskesmas Sukses Tekan Risiko Infeksi Ibu ke Bayi
Pemuda tergantung di rumah kosong
Warga Temukan Pria Tergantung di Gunung Lengkuas Riau, Polisi Olah TKP
Bojan Hodak Akui Keberadaan Bobotoh Jadikan Semangat Persib Naik Berlipat Ganda
Bojan Hodak Akui Keberadaan Bobotoh Jadikan Semangat Persib Naik Berlipat Ganda
visceral fat
6 Cara Efektif Hilangkan Visceral Fat, Perut Buncit Hempas
Patung Rajawali Indramayu
Habiskan Rp180 Juta, Patung Rajawali di Bongas Indramayu Jadi Sorotan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Persib Bandung Gagal Amankan Poin Sempurna di Kandang Persita Tangerang
Persib Bandung Gagal Amankan Poin Sempurna di Kandang Persita Tangerang
skandal kades sekdes
Heboh Dugaan Skandal Kades dan Sekdes, Bupati Lamongan Tak Segan Beri Sanksi!
pdip dedi mulyadi
Fraksi DPRD PDIP Jabar Tuntut Klarifikasi Dedi Mulyadi: Bukan Hanya KDM yang Ingin Maju!
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.