PT LIB Tetapkan Jadwal Kick-Off Musim 2024/2025, Regulasi Pemain Asing Diubah

Zidane Pramudya Liga 3
Zidane Pramudya berhasil mencetak gol penentu kemenangan bagi RANS Nusantara atas Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali (Foto: LIB)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – PT Liga Indonesia Baru (LIB), operator kompetisi, telah menetapkan jadwal kick-off untuk musim 2024/2025.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, mengatakan, Liga 1 musim 2024/25 akan dimulai pada 2 Agustus 2024 dan berakhir pada Mei 2025.

Menurut Ferry, ada beberapa perubahan regulasi yang akan diterapkan musim depan, salah satunya adalah kuota pemain asing.

“Klub kini dapat mengontrak hingga 8 pemain asing dengan komposisi 6+2, yaitu 6 pemain dari mana saja dan 2 pemain harus berasal dari Asia. Dalam Daftar Susunan Pemain (DSP), klub dapat memasukkan 6+2 pemain asing, tetapi hanya 5+1 yang dapat menjadi starter di lapangan. Pemain asing cadangan dapat masuk jika menggantikan pemain asing yang bermain, ” jelas Ferry melansir laman Liga Indonesia, dikutip Minggu (2/5/2024).

Ferry juga mengungkapkan, regulasi lain yang kembali diterapkan adalah kebijakan menurunkan minimal satu pemain U-23 selama 45 menit di awal pertandingan.

“Kebijakan ini bertujuan untuk kepentingan timnas U-23 dan pengembangan talenta lokal,” katanya.

Ferry berharap, perubahan kuota pemain asing ini akan meningkatkan kualitas kompetisi dan juga pemain lokal.

BACA JUGA: Ribuan Bobotoh Sambut Kedatangan Persib di Tanjungsari

Sepanjang kompetisi, penilaian khusus akan dilakukan terkait penggunaan talenta lokal, yang akan mempengaruhi variabel kontribusi bagi klub.

“Kami berharap dengan perubahan kuota pemain asing ini, kompetisi menjadi lebih berkualitas. Dengan begitu, akan berpengaruh pada kualitas pemain lokal kita dan akan bermanfaat bagi timnas,” ujarnya.

Dengan adanya perubahan regulasi dan penekanan pada penggunaan pemain lokal dan U-23, lanjut Ferry, PT LIB berharap kompetisi Liga 1 musim depan akan lebih kompetitif dan berkualitas.

Hal ini diharapkan dapat berdampak positif pada perkembangan sepak bola Indonesia dan mendukung tim nasional dengan pemain-pemain yang lebih berkualitas.

“Kami berharap semua kontestan bisa melakukan persiapan dari sekarang,” pungkasnya.

 

(Budis) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.