PSSI dan KNVB Jalin Kerjasama, Marc Klok Punya Peran Vital

Penulis: raffy

PSSI dan KNVB Jalin Kerjasama
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Langkah nyata terus ditunjukan gelandang Persib Bandung, Marc Klok demi meningkatkan kualitas sepakbola Indonesia. Marc Klok turut memegang andil dalam kerjasama yang dilakukan PSSI dan federasi sepakbola Belanda, (KNVB/Koninklijke Nederlandse Voetbalbond).

Dalam kerjasama tersebut, tak hanya berkaitan dengan percepatan peningkatan kualitas sepakbola Indonesia saja. Melainkan kerjasama ini juga memperbesar peluang laga persahabatan Indonesia versus Belanda di berbagai kategori. Saat ini laga tersebut akan terwujud yang diawali dari kategori perempuan.

“Pertama-tama, memang ada pertemuan antara PSSI dan KNVB, penandatanganan MoU untuk kolaborasi bersama, untuk saat ini dan masa depan. Untuk pengembangan sepakbola baik itu di level senior dan juga dalam level grassroot, membela pelajaran kepada anak-anak dan struktur di liga,” buka mantan pemain PSM Makassar dan Persija Jakarta tersebut.

Menurut Klok, kerjasama ini juga akan lebih luas karena mulai menyentuh sepakbola di akar rumput. Pasalnya hal ini merupakan modal utama dalam membangun kualitas sepakbola yang kokoh. Ditambah lagi ada juga pembekalan ilmu pada anak-anak dan struktur liga.

Tak hanya itu, PSSI dan KNVB juga sudah sepakat untuk menggelar pertandingan di kategori putra antara Indonesia versus Belanda. Marc menjelaskan, ini adalah pintu pembuka bagi kedua pihak untuk melanjutkan kerjasamanya lewat pertandingan di kategori lain.

“Memberi kesempatan bagi para anak-anak untuk bermain sepakbola. Selain itu ada juga program edukasi untuk pelatih. Jadi ada banyak hal dan kami menganalisanya rencananya dalam kerangka waktu, termasuk untuk laga di tim senior atau tim wanita, laga persahabatan internasional usia muda, mungkin tim Indonesia bisa pergi ke Belanda dengan berlatih disana,” terang Klok.

Disinggung soal perannya di balik kerjasama tersebut, Klok tak bisa menjabarkan secara detail. Akan tetapi secara ringkasnya, ia membantu merancang gagasan dari kedua federasi agar bisa berjalan secara bersama-sama.

“Peran saya ada di belakang ini. Saya bersama mitra dan perusahaan merancang pertemuan keduanya, kami membangun komunikasinya, membentuk gagasannya, dan dari ide ini akhirnya bisa terwujud karena kedua pihak merasa tertarik akan hal ini,” tambah eks pemain FC Utrecht itu.

BACA JUGALolos ke Piala Asia U-20 2025, Timnas Indonesia Siapkan Strategi dan Pemain Baru

Sebagai pemain naturalisasi dari Belanda ke Indonesia, ia pun senang karena kedua federasi berada di dalam jalur yang sama untuk membantu satu sama lain. Klok berharap, hal ini bisa memberi dampak besar bagi masing-masing federasi di masa yang akan datang.

“Peran saya di sini adalah untuk menjadi jembatan kedua negara, karena pengalaman saya berada di dua negara ini, dahulu saya di Belanda dan sekarang di Indonesia. KNVB sangat senang pada saya karena bisa ada bagi mereka dan membantu mereka, membuat semuanya bisa terjadi dan memberi mereka masukan.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Waktu Terbaik Beri Makan Ball Python
Waktu Terbaik Beri Makan Ball Python Setelah Ganti Kulit, Jangan Salah!
stargazing pada ball python
Stargazing pada Ball Python, Tanda Bahaya yang Menyiksa!
tanda ball python stres
Apa Tanda Ball Python Stres?
toyota vellfire
Toyota Vellfire Cuma Rp7 Juta di Jepang, Jadi Dambaan Netizen Indo!
akun instagram muslim
Perang India-Pakistan Memanas, Akun Instagram Muslim Diblokir
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming PSG vs Arsenal Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

4

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis

5

Universitas INABA Sambut Meriah Roadshow Suar Mahasiswa Awards 2025
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Athletic Bilbao Leg 2 Semifinal Liga Europa Selain Yalla Shoot
PT ABS
Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah
Dukungan Mengalir, SMANSA Bandung Hadapi Proses Hukum, Para Alumni Siap Dampingi
Dukungan Mengalir, SMANSA Bandung Hadapi Proses Hukum, Para Alumni Siap Dampingi
Ratusan Napi Mengamuk, Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, UAS Tertahan 30 Menit di Dalam
Ratusan Napi Mengamuk, Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, UAS Tertahan 30 Menit di Dalam

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.