Persib Sukses Kunci Gelar Juara, Luizinho Passos Mulai Pertimbangkan Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana

Penulis: raffy

Persib Sukses Kunci Gelar Juara, Luizinho Passos Mulai Mempertimbangkan Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana
Luizinho Passos. (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos mulai mempertimbangkan untuk menurunkan beberapa penjaga gawang yang minim menit bermain di kompetisi Liga 1 musim ini. Ini merujuk kepada dua nama, yakni Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana.

Luizinho Passos menilai, Sheva dan Fitrah memiliki peluang besar untuk menambah menit bermainnya usai Persib sukses mengunci gelar juara. Apalagi semua hasil di sisa 3 pertandingan ke depan tak akan mempengaruhi gelar juara yang sudah diamankan Persib.

Akan tetapi untuk menurunkan keduanya, Luiz menilai perlu perencanaan yang terukur. Terlebih keputusan tampilnya seorang pemain tetap berada di tangan pelatih kepala, Bojan Hodak. Sedangkan ia hanya memberi rekomendasi saja.

Baca Juga:

Persib Kunci Gelar Juara, Air Mata Henhen Herdiana Seketika Pecah

Komitmen Persib Bandung Untuk Sapu Bersih Sisa 3 Pertandingan Liga 1 Musim Ini

“Mungkin saya punya kesempatan untuk memainkan Sheva atau Fitrah. Saya akan berdiskusi dulu dengan Coach Bojan mengenai situasinya,” ujar pria dengan nama lengkap Luiz Fernando Silva Passos itu.

Dilihat dari performa keduanya dalam latihan, Luiz cukup senang karena Sheva dan Fitrah mampu melewati seluruh rangkaian program. Apalagi dengan potensi keduanya yang sangat menjanjikan, bisa menjadi masa depan untuk Persib.

“Kondisi mereka sangat bagus. Mereka menjaga mood yang positif, bekerja keras, dan terus mengembangkan diri. Saya percaya, saya yakin, Fitrah dan Sheva punya masa depan yang bagus,” jelas pria berbadan kekar tersebut.

Ia pun memastikan, keduanya selalu menunjukan kesiapan di setiap pertandingan yang akan dihadapi Persib. Pelatih asal Brasil itu juga senang karena keduanya tetap mempersiapkan diri dengan baik, meski pada akhirnya lebih sering memanaskan bangku cadangan.

“Tentu saja siap. Mereka bisa bermain. Mereka latihan setiap hari bersama saya dan Made. Kami menyiapkan mereka baik secara fisik, teknik, maupun mental untuk bisa bermain.” tutup Luiz. (RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nadin Amizah
Nadin Amizah Blak-blakan Kecewa Dilecehkan Fans
Satu Rumah Tertimpa Longsor di Cikidang Lembang
Satu Rumah Tertimpa Longsor di Cikidang Lembang
Jirayut Thailand
Jirayut Blak-Blakan Ungkap Tetap Pilih Jadi Warga Thailand
Pohon Banda Aceh
Pohon Hasan Ulee Lheue di Banda Aceh yang Viral Kini Ditebang Oknum Tak Bertanggung Jawab
nelayan pangandaran lobster tenggelam
Nelayan Pemburu Lobster di Pangandaran Masih Hilang, Tim SAR Perpanjang Operasi
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming PSG vs Bayern Munchen Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot

2

Tekan Harga Minyakita, Kemendag Siapkan Pola Distribusi Baru

3

Syarat dan Link Pendaftaran Pendamping Piala Presiden 2025

4

Pemerintah Pusat Bakal Berlakukan LPG Satu Harga Nasional

5

Cegah Banjir, PWI Kabupaten Bandung dan PRIMA Kolaborasi Normalisasi Saluran Air
Headline
Banjir Puncak Bogor - Instagram Info Puncak Bogor 1
Banjir Terjang Kawasan Puncak Bogor, Status Siaga 3 di Bendung Katulampa!
Konferensi Internasional Gau Maraja Maros 2025 - Instagram Kemenbud
Konferensi Internasional Gau Maraja Maros 2025 Bahas Warisan Prasejarah Kelas Dunia
kakek indramayu gugat cucu
Tega! Kakek di Indramayu Gugat Cucunya yang Masih Berumur 12 Tahun, Perkara Sengketa Tanah
Persib Realistis Tatap Piala Presiden 2025, Bojan Hodak: Ini Bukan Waktu Yang Bagus
Persib Realistis Tatap Piala Presiden 2025, Bojan Hodak: Ini Bukan Waktu Yang Bagus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.