Presiden Jokowi di KTT ASEAN 43 Bilang Butuh Strategis Taktis: Kapal Terus Berlayar

KTT ASEAN ke 43 tahun 2023 resmi dibuka, Presiden Jokowi laksanakan sejumlah agenda. (Foto: Dok Setneg)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID:  Presiden Joko Widodo (Jokwoi) membuka sesi pleno dalam agenda Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN 2023 di Jakarta, Selasa (5/9/2023).

“Dengan ini saya nyatakan KTT ke-43 ASEAN Sesi Pleno dibuka,” ucap Jokowi dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden.

Presiden Jokowi sebelumnya menyambut kehadiran Perdana Menteri Kamboja Hun Manet dan Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao, sebagai anggota baru dalam keluarga ASEAN.

“Selamat bergabung Yang Mulia di keluarga besar ASEAN,” ucapnya.

Kemudian usai hal itu, Presiden Jokowi memberikan penjelasan kalau kunci utama dalam menghadapi besarnya tantangan dunia yang terjadi sekarang, adalah kesatuan dan sentralitas ASEAN.

BACA JUGA:1.679 Personel Polri Dikerahkan dalam Pengamanan KTT ke-43 ASEAN 2023

Arah ASEAN dinilai jelas, yaitu jadi pusat pertumbuhan dan Presiden Jokowi sangat yakin jika tujuan ASEAN itu bisa tercapai.

Namun kata dia, anggota ASEAN harus bisa dan mampu bekerja keras dan lebih kompak, serata berani dan gesit.

“Selain itu ASEAN juga butuh strategi taktis, jangka panjang yang relevan dan sesuai harapan rakyat, yang tidak hanya untuk lima tahun ke depan. Tapi 20 tahun ke depan sampai 2045,” kata dia.

Presiden Jokowi juga mengatakan, jika ASEAN adalah sebagai kapal besar yang memiliki tanggung jawab yang besar juga, terhadap ratusan juta jiwa rakyat yang ikut berlayar.

Kendati berlayar diterjang badai, Presiden Jokowi berharap kepada para pemimpin ASEAN tetap harus memastikan kapal keanggotaan terus melaju dan terus berlayar.

“Kita harus jadi nahkoda di kapal kita sendiri, untuk mewujudkan perdamaian, mewujudkan stabilitas, mewujudkan kemakmuran bersama,” ungkap Jokowi.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.