Polisi Ungkap Identitas Pria Yang Ditemukan Tewas Di Parit Jalan Buahbatu

Penulis: cesar

Penemuan 7 Mayat Terapung di Kali Bekasi
Ilustrasi- Penemuan Jasat (freepic)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Jasad pria yang ditemukan tewas di sebuah parit yang ada di Jalan Buahbatu, Kota Bandung, pada Jumat pekan kemarin, terlah terungkap identitasnya.

Pria itu bernama Fikri Azis Supriadi (18 tahun) asal Kampung Putri, Kabupaten Cianjur. Saat ini jasad pria tersebut, telah diserahkan kepada pihak keluarga.

Kapolsek Bandung Kidul Kompol Sulardjo mengatakan pria itu mengalami luka tusuk di pinggang kanan dan kiri sehingga mengakibatkan meninggal dunia.

“Di pinggang sekitar kanan dan kiri adanya luka tusukan benda tajam diduga keras akibat luka itu korban meninggal dunia,” ucap dia saat dihubungi.

Polisi menyimpulkan sementara ini, pria asal Cianjur tersebut dibunuh. Hal itu dikuatkan oleh temuan pada luka tubuh pria itu.

“Diduga keras orang itu korban pembunuhan,” kata dia.

“Kasus ini masih dalam penyelidikan,” sambung dia.

Diberitakan sebelumnya Pria tanpa identitas ditemukan di sebuah parit yang berada di pinggir Jalan Buahbatu, Kota Bandung, Jumat (12/7/2024) dini hari, dengan kondisi tak bernyawa.

Pada tubuh korban, ditemukan luka tusukan di perut dan sayatan di leher. Jasadnya pertama kali di temukan oleh Usman, seorang pedagang gorengan di sekitaran lokasi kejadian.

Usman menuturkan, dirinya tengah membersihkan roda untuk mempersiapkan lapak berjualan. Saat itu, Ia melihat bercak darah di sekitar lokasi berjualan mengarah ke parit.

Dirinya mengira, darah tersebut merupakan ceceran darah dari hewan. Saat hendak menutupi bercak darah dengan pasir, ia melihat mayat seorang pria.

“Saya biasa beres-beres roda, lalu lihat darah lalu inisiatif nyari pasir untuk nutup darah pas lihat ada mayat,” ucap dia, Jumat (12/7/2024).

Kondisi jasadnya lanjut Usman, tidak mengenakan pakaian baju. Tubuhnya setengah telanjang. Terlihat ada luka pada tubuh pria itu.

BACA JUGA: Ada Mayat Pria Dengan Luka Tusukan Di Perut Di Jalan Buahbatu

“Gak pakai baju, cuma celana panjang ada sepatu,” ucap dia.

Saat melihat korban, ia melihat terdapat luka tusukan di perut dan bekas sayatan di leher. Usman mengaku langsung melaporkan itu ke kepolisian.

“Yang jelas ada tusukan di perut, pisau kayanya. Sayatan di leher,” kata dia.

 

(Cesar/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.