PKS Bertemu Prabowo, Sinyal Gabung Kabinet Prabowo-Gibran?

Penulis: Anisa

Sikap Kritis PDIP dan PKS kepada Penguasa akan Tebang Pilih
(AFP)

Bagikan

BANDUNG, TEROPNGMEDIA.ID — Para elite Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bertemu dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (11/10/2024). Pertemuan ini menguatkan sinyal koalisi antara PKS dan Gerindra di pemerintahan mendatang.

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menyambut para petinggi PKS, di antaranya Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri, Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsy, Plt Presiden PKS Ahmad Heryawan, dan Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini. Mereka tiba di rumah Prabowo sekitar pukul 16.45 WIB.

“Kawan lama bertemu lagi,” ujar Prabowo saat menyambut tamunya.

Berbalas Pantun

Usai pertemuan, PKS dan Prabowo saling berbalas pantun sebagai simbol kerjasama dan koalisi. Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Segaf, menekankan pentingnya koalisi untuk kemajuan bangsa.

“Kalau tak ada kapal pinisi Manalah sanggup kita arungi dunia

Kalau lah kami tidak berkoalisi Manalah sanggup majukan bangsa,” ucap Salim.

Salim menegaskan bahwa PKS akan berkoalisi dengan pemerintahan Prabowo dan memastikan PKS tidak akan menjadi oposisi.

“Jadi kita akan berkoalisi insya Allah.

Kita akan majukan bangsa Indonesia,” tambahnya.

Prabowo pun merespons dengan pantun balasan:

“Satu dua cempaka biru Tiga empat dalam jambangan

Kalau mendapat kawan baru Kawan lama dilupa jangan.”

Prabowo mengingatkan bahwa meskipun PKS dan Gerindra sempat berbeda pilihan politik, komunikasi dan hubungan baik tetap terjaga.

“Kemarin mereka ada pilihan berbeda, kita tidak masalah. Itulah yang kita inginkan dari politik di Indonesia, politik yang selalu menjunjung tinggi dan saling menghormati,” katanya.

BACA JUGA: Pilgub Jabar, PKS dan NasDem Resmi Usung Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie

Prabowo juga menegaskan, pertemuan ini menunjukkan tekad kedua partai untuk bekerja sama demi kepentingan bangsa.

“Kali ini kita memandang perlu untuk menjelaskan kepada seluruh khalayak, bahwa kita bertekad untuk bekerja sama dan berbuat yang terbaik untuk bangsa dan rakyat kita,” ujar Prabowo.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
SDTQ Cianjur
SDTQ di Cianjur Terpaksa Sewa Rumah Petakan untuk Ruang Kelas
longsor lembang
19 Warga Terdampak Longsor Lembang Ditampung Sementara, Pemkab Cari lahan Relokasi
Barak Militer
Verrell Bramasta Kritik Program Barak Militer Dedi Mulyadi
inses grup facebook
Ahmad Sahroni Minta Polri Buka Mata soal Grup Inses di Facebook!
Wanita mencuri wanita
Terekam CCTV, Pelaku Pencurian Laptop di Bus Transjakarta Diamankan Polres Jaksel
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan
pangeran rama meninggal
Pangeran Rama Djatikusuma Tokoh Sunda Kuningan Meninggal Dunia
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokan Jeruk Terendam
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokanjeruk Terendam
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.