Persib Bakal Sanksi Berat Pemain yang Tak Ikuti Aturan, Sekalipun Nama Besar

Penulis: Budi

Teja Paku Alam: Rejeki Aja Bisa Main Bagus
Rezaldi Hehanussa, Tyronne del Pino, dan Teja Paku Alam di Sesi Gim Internal Persib Bandung. (dok. Persib)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung rupanya tak ingin main-main dalam mempersiapkan timnya di jeda kompetisi kali ini. Persib sudah siap dengan berbagai kemungkinan yang ada, termasuk memberi sanksi berat kepada pemain yang tak mau ikuti aturan.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak membenarkan bahwa timnya akan menerapkan kedisiplinan tinggi pada jeda kompetisi kali ini. Hal itu dipilih agar semua pemain bisa lebih peduli dengan kebugaran dan profesinya sebagai pesepakbola profesional.

Dalam hal ini, Persib sudah menyiapkan program latihan mandiri untuk dilahap seluruh pemain. Program latihan tersebut lebih terfokus kepada sisi kebugaran pemain agar kondisinya tetap terjaga saat memulai sesi latihan perdana di 10 Januari 2024.

“Pemain harus menjalani program fisik dan tentunya mereka harus mengikuti apa yang diberikan kepada mereka,” ujar eks pelatih Kuala Lumpur City FC itu pada Selasa, 2 Januari 2023.

BACA JUGA: Ezra Walian dan Dalang Dibalik Sejumlah Posisi Baru di Persib

Untuk memeriksa kebugaran para pemainnya, pria berusia 52 tahun itu akan menjalankan tes kebugaran di sesi latihan perdana, nanti. Para pemain diminta menunjukan hasil latihannya selama masa jeda kompetisi sebelumnya lewat beberapa indikator perhitungan fisik.

Jika nantinya ada pemain yang kesulitan melewati tes awal tersebut, maka Bojan dan jajaran pelatih akan mengambil sikap tegas. Ia tak peduli dengan nama besar pemain dan akan memberi sanksi berat kepada siapapun pemain yang tak mau ikuti aturan.

“Kami akan melakukan tes di awal latihan dan bisa dilihat siapa yang tidak mengikuti program, andai mereka kerepotan, maka kondisi terburuknya adalah dipinggirkan dari tim.” tutupnya.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Fanny Kondoh
Fanny Kondoh Lahirkan Anak Pertama dengan Cara Gentle Birth
KMP Tunu Pratama Jaya tenggelam-1
TNI Kerahkan Pasukan Katak Untuk Selamatkan Korban KMP Tunu Pratama Jaya 
Meta-Hires-Billionaire-Alexandr-Wang
Alexandr Wang Resmi Pimpin Superintelligence Labs Meta
islam-makhachev-russia-seen-stage-905815007
Topuria Siap Naik Kelas, Incar Duel Lawan Islam Makhachev
EVOS
Dyrennn ke EVOS? Hazle Ungkap Bocoran Mengejutkan!
Berita Lainnya

1

Operasi Gabungan Penertiban Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis (Brong)

2

Cara Menghitung Skor Nilai Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

3

Gegara Tikus Kencing Sembarangan, Awas Nyawa Melayang

4

Kenakalan Remaja: Penyebab, Dampak dan Solusi

5

Generasi Cemas: Insecure, Validasi Sosial, dan Krisis Percaya Diri pada Remaja
Headline
Chelsea
Link Live Streaming Palmeiras vs Chelsea Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Wali Kota Bandung Siapkan Insentif Rp1 Miliar untuk RW, RW Aktif Dapat Bonus Tambahan
Wali Kota Bandung Siapkan Insentif Rp 1 Miliar, RW Aktif Dapat Bonus Tambahan
BMKG Waspada Cuaca Ekstrem
BMKG Imbau Transportasi Darat, Laut dan Udara Waspada Cuaca Ekstrem
Diogo Jota
Kronologi Diogo Jota Tewas: Mobil Keluar Jalur dan Terbakar

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.