Perolehan Sementara Medali Fornas 2023, Jabar Teratas, Banten Jateng Nyusul

Perolehan medali sementara Fornas VII 2023
Jabar memuncaki perolehan sementara medali Festival Olahraga Masyarakat (Fornas) VII 2023.

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Inilah perolehan sementara medali Fornas (Festival Olahraga Masyarakat) VII 2023. Jawa Barat sementara ini memimpin perolehan sementara medali Fornas VII 2023, mengungguli 37 provinsi lainnya.

Sementara itu, Banten dan Jawa Tengah berada di posisi ketiga dalam perolehan sementar medali Fornas VII 2023 tersebut.

Adapun Fornas VII 2023 berlangsung di tiga daeerah di Jawa Barat, yaitu di Kabupaten Bandung, Kota Bandung, dan Kota Bekasi.

Dalam perolehan medali sampai Rabu (5/7/2023), selisih poin tuan rumah dengan DKI Jakarta cukup jauh. Jawa Barat berhasil merebut 48 Emas, 35 Perak, dan 28 Perunggu (total 109 medali); Banten berhasil menempati posisi kedua dengan perolehan medali 10 Emas, 6 Perak, dan 12 Perungggu, (total 28 medali); Peringkat ketiga sementara ini ditempati Jawa Tengah dengan perolehan 10 Emas, 4 Perak, dan 4 Perunggu (total 28 medali).

Banten yang sebelumnya berada di posisi kesembilan, berhasil menyalip DKI Jakarta dan Jawa Timur yang berada di posisi kedua dan ketiga.

Kepada media, Ketua Pelaksana Fornas 2023, Denda Alamsyah menegaskan bahwa Jawa Barat menjadi pemimpin sementara dalam perolehan medali. Kata dia, poin medali tersebut terpaut cukup jauh dengan peringkat selanjutnya.

“Perolehan sementara, Jabar ini sangat jauh dari yang lain,” kata Denda, di SOR Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (5/7/2023).

Fornas VII 2023 digelar 2-9 Juli di tiga daerah Jabar yakni Kabupaten Bandung, Kota Bandung, dan Kota Bekasi.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo dan Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Jabar hadir dalam pembukaan kompetisi olahraga hiburan masyarakat tersebut.

Kali ini, tema yang diangkat bertajuk ‘Merajut Potensi Olahraga Masyarakat Menuju Sukses Indonesia Bugar 2045’. Pada upacara pembukaan di Stadion Si Jalak Harupat, hadir 23.000 orang dari 85 induk olahraga (inorga) Kormi perwakilan dari 34 provinsi.

Gubernur Ridwan Kamil berpendapat Jabar layak jadi tuan rumah Fornas 2023 karena prestasi olahraganya cukup baik. Seperti juara umum PON dua kali berturut – turut (2016 dan 2021), serta juara umum Peparnas 2016 dan runner up Peparnas 2021.

Pada ajang SEA Games Kamboja 2023, atlet Jabar menyumbang 30 persen perolehan medali Indonesia.

Sebagai informasi, Fornas merupakan festival yang digarap Kormi, satu-satunya induk organisasi olahraga masyarakat di Indonesia.

Komi Jabar ditunjuk sebagai ketua pelaksana di 2023. Fornas juga berada di bawah supervisi The Association For International Sports For All (TAFISA).

BACA JUGA: Seru! Ada Adu Panco, Air Soft Gun dan Katapel di Fornas VII 2023 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Serangan Israel di Derdghiya Gereja 300 Tahun Run-Cover
Serangan Israel di Derdghiya: Gereja 300 Tahun Runtuh, 9 Warga Sipil Tewas
Bad Guys Indonesia
Bad Guys Indonesia Segera Rilis Adaptasi Drama Korea Populer Tayang di Vidio!
Mailson Lima Dirumorkan Gabung PSM
Mailson Lima Dirumorkan Gabung PSM Untuk Memuluskan Perekrutan Daffa Salman ke Persib, Begini Respons Bojan Hodak
Nagita Slavina Natal
Nagita Slavina Rayakan Natal 2024 Bersama Teman
Kemlu Pastikan Tidak ada WNI di Pesawat Azerbaijan yang Jatuh
Kemlu Pastikan Tidak ada WNI di Pesawat Azerbaijan yang Jatuh
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani
Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor, Ini Kata PDAM
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.