Peringati Hari Gizi Nasional, Siswa di Gresik Bawa Bekal Ikan Hasil Tangkapan Orang Tua

hari gizi nasional
(pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Peringati Hari Gizi Nasional, ratusan siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Gresik membawa bekal makan bergizi dengan lauk berbahan dasar ikan laut. Ikan tersebut merupakan hasil tangkapan orang tua mereka yang mayoritas bekerja sebagai nelayan.

Kegiatan ini berlangsung di MI Darussa’adah Karangtumpuk, Desa Campurejo, Kecamatan Panceng, Gresik, Sabtu (25/1/2025). Para siswa tampak lahap menyantap bekal yang dibawa dari rumah. Menu yang mereka nikmati beragam, mulai dari ikan tongkol, udang, hingga cumi, lengkap dengan sayur dan susu, sesuai arahan dari pihak sekolah.

Kepala MI Darussa’adah Moh Nadlim menjelaskan, kegiatan ini bertujuan mengenalkan pola makan sehat kepada siswa. Selain itu, kegiatan ini menjadi bagian awal dari program makan bergizi gratis (MBG) yang akan segera diluncurkan.

“Kami ingin membiasakan anak-anak mengonsumsi makanan bergizi sejak dini. Dengan memanfaatkan potensi lokal, seperti ikan hasil tangkapan orang tua siswa, kebutuhan gizi anak dapat terpenuhi,” ujarnya.

Nadlim berharap kegiatan siswa SD di Gresik yang membawa bekal makan bergizi ikan pada Hari Gizi Nasional. Tidak hanya menanamkan kesadaran akan pentingnya pola makan sehat, tetapi juga mendukung keberhasilan program makan bergizi gratis yang akan datang.

Selain makan bersama, para siswa juga mengikuti lomba mewarnai yang diadakan bekerja sama dengan mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN).

Salah satu siswa, Mahila Tyas Azarenka, mengaku senang dengan kegiatan ini. Ia merasa bangga bisa menikmati makanan bergizi yang berasal dari hasil jerih payah orang tuanya.

BACA JUGA: Program Makan Bergizi Gratis Sebaiknya Prasmanan atau Nasi Box?

“Tadi makan ikan hasil tangkapan orang tua,” ungkap Mahila dengan antusias.

Kegiatan siswa SD di Gresik yang membawa bekal makan bergizi ikan pada Hari Gizi Nasional dapat menjadi contoh nyata bagaimana pola makan sehat dapat dikenalkan sejak dini dengan memanfaatkan potensi lokal.

Selain mendukung kesehatan anak-anak, kegiatan ini juga menumbuhkan rasa bangga terhadap pekerjaan orang tua mereka.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
apa itu vasektomi-1
Wajib Tahu, Ini Keuntungan dan Kerugian Kontrasepsi Vasektomi
apa itu vasektomi
Ramai Diperbincangkan, Apa Itu Vasektomi?
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Cibeber
Wow! Desa Cibeber Bangun Lapangan Mini Soccer Rp1,5 Miliar
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Headline
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Oknum Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.