Pemkot Depok Siapkan 1200 Paket Sembako untuk Pasar Murah

pasar murah
(web)

Bagikan

DEPOK,TM.ID : Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Depok Zamrowi mengatakan, pihaknya menyiapkan 1.200 paket sembako untuk  Pasar Murah Ramadhan serentak di 11 kelurahan di Kota Depok.

“Kegiatan ini juga dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-24 Kota Depok. Dana paket sembako murah berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok, di mana setiap kelurahan mendapat 122 paket,” kata Zamrowi di Depok, Selasa (11/4/2023).

BACA JUGA: Jaga Stabilitas Harga, Pemkab Gumas Gencarkan Pasar Murah

Kegiatan ini ditujukan bagi warga prasejahtera di setiap kelurahan yang terdata pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Dinas Sosial (Dinsos) Kota Depok. Warga yang terdata berhak membeli sembako berisi beras 5 kg, minyak goreng 1 liter, gula pasir 1 kg, 1/2 kilo telur ayam seharga Rp47.000.

“Kami ingin meringankan beban masyarakat. Siapa yang paling terdampak dari kenaikan harga bahan pokok, tentu warga yang daya belinya rendah,” ujarnya.

“Harapannya ke depan kami bisa memperbesar jumlah paket sembakonya di tahun depan, sehingga banyak warga yang terbantu,” katanya.

Sementara itu Joko, warga Kelurahan Kalimulya, merasa gembira dengan adanya paket sembako murah tersebut karena sangat membantu perekonomian keluarganya, terutama menjelang Idul Fitri dimana harga sembako mengalami kenaikan.

“Ini merupakan kegiatan bermanfaat yang membantu warga yang tidak mampu,” katanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
yamaha Y-AMT
Yamaha Garap Perpindahan Gigi Cerdas Y-AMT, Mirip Teknologi Honda?
Megawati Hangestri
Megawati 'Megatron' Atlet Terpopuler ISEA 2024, Shin Tae-yong Borong 2 Penghargaan
artikel bahasa inggris tentang pendidikan
Belajar Artikel Bahasa Inggris Tentang Pendidikan, Ini Contoh dan Terjemahannya
cerita legenda bahasa inggris
5 Cerita Legenda Bahasa Inggris, Sarat Pesan Moral
Pj Sekda Kota Bandung
Pj Wali Kota Bandung Resmi Tunjuk Dharmawan Jadi Pj Sekda Kota Bandung
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas