Pemkot Bandung Kolaborasi dengan Komunitas Bersihkan Trotoar

Bersihkan Trotoar
(Foto: Rizky Iman/TM).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berkolaborasi dengan komunitas-komunitas di Kota Bandung menggelar kegiatan Bebersih Untuk Asyiknya Trotoar Kota Agar Menyenangkan dan Unggul (BUAT KAMU), di Cikapundung Riverspot

Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menyambut positif dan menyebut BUAT KAMU ini adalah langkah strategis yang menjadi pengingat pentingnya menjaga lingkungan.

“Ruang publik ini harus dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Dengan segala keterbatasan, kami menggandeng unsur komunitas. Yuk, kita sama-sama bersihkan ruang publik di sekitar Alun-alun Bandung ini,” kata Bambang Tirtoyuliono, Rabu (17/1/2024).

Bambang mengatakan, BUAT KAMU di Cikapundung Riverspot ini sebagai titik awal. Menurutnya, kegiatan ini akan dilaksanakan lagi di titik lain di Kota Bandung.

“Ini langkah awal. Selanjutnya akan ada di berbagai titik Kota Bandung,” ucapnya.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Tertibkan PKL dan Parkir Liar di Kawasan Monju

Kegiatan ini menurutnya, sejalan dengan salah satu target Pemkot Bandung merevitalisasi ruang-ruang publik agar masyarakat dapat menikmati secara maksimal.

“Kita siapkan ruang publik agar bisa dinikmati. Seperti di kawasan Alun-alun, ini banyak sekali ruang publik untuk masyarakat,” ujarnya

Tak hanya itu, Bambang berharap, seluruh pihak dapat sama-sama saling menjaga lingkungan Kota Bandung.

Salah satunya dengan membuang sampah serta membiasakan diri mengelola sampah sesuai jenisnya.

“Kami berharap warga Kota Bandung lebih peduli lingkungan. Ciptakan suasana Kota Bandung ini yang benar-benar bersih, indah, nyaman, sehingga kita sama-sama bisa menikmatinya,” imbuhnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
1737015454308
Realme 14 Series 5G Segera Meluncur di Indonesia, Hadirkan Aura Gaming dan Performa Kelas Turnamen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.