Pemkot Bandung Beri Kadedeuh Para Kafilah Lomba MTQ ke-38 dan Jadikan Bahan Evaluasi

Penulis: Rizky

Para Kafilah Lomba MTQ Kota Bandung
Para Peraih Juara Kafilah di Lomba MTQ ke-38 (dok.Humas Pemkot Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memberikan kadeudeuh atau apresiasi bagi para Kafilah yang ikut serta dalam gelaran MTQ ke-38 tingkat Provinsi beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui, kafilah Kota Bandung meraih juara ketiga pada gelaran MTQ ke-38 tingkat Jawa Barat. Adapun sebanyak 17 kafilah menyumbangkan medali dengan total 7 emas, 4 perak, dan 6 perunggu.

Bambang menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berjuang dalam gelaran MTQ ke-38 tingkat provinsi.

Dalam gelaran tersebut kafilah Kota Bandung gagal mempertahankan juara umum ke-10, Bambang meminta hal tersebut jangan sampai menurunkan semangat para kafilah dalam meraih prestasi di kemudian hari.

“Tantangan yang kami hadapi memang berat. Apapun ceritanya, tetapi kami memberi dukungan. Semangat kita untuk meraih juara umum sangat luar biasa, tetapi namanya pertandingan. Ada menang ada kalah,” kata Bambang Tirtoyuliono, Jumat (21/6/2024).

Bambang optimis, pada kesempatan berikutnya, titel juara umum bisa dapat kembali diraih oleh Kota Bandung.

“Peluang itu masih asa. Saya yakin kita masih punya semangat yang sama,” ucapnya

Sedangkan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Bandung, Asep Gufron mengatakan, hasil pada MTQ ke-38 tingkat Provinsi akan menjadi bahan evaluasi bagi Pemkot Bandung untuk meraih kembali prestasi di kesempatan berikutnya.

“Kami sampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Kota Bandung, dengan tidak diraihnya juara umum gelaran MTQ ke-38,” katanya

BACA JUGA: Pemkot Bandung Raih Penghargaan Kesejahteraan Lansia

Begitupun menurut Asep, gelaran MTQ berikutnya akan menjadi ajang kembalinya Kafilah Kota Bandung sebagai juara umum.

“Capaian pada MTQ ke-38 menjadi bahan evaluasi bagi kami dari berbagai aspek teknis dan non teknis, termasuk pembinaan para kafilah,” ujarnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.