Pemilu Madura Panas! Lembar C6 Tak Disebar, Warga Serbu Rumah KPPS

pemilu madura
Potongan video kekisruhan Pemilu 2024 di Sampang, Madura (Akun X Ranbaw Bow)

Bagikan

MADURA,TM.ID: Terjadi ketegangan antara warga dengan petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) Pemilu 2024 di Desa Gunung Kesan, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang, sekitar pukul 22.00 WIB, Selasa (13/2/2024).

Ketegangan terjadi karena sampai H-1 pemungutan suara, lembar C6 atau surat undangan pencoblosan Pemilu 2024 tidak kunjung disebarkan ke warga oleh petugas KPPS. Padahal, Form C6 seharusnya mulai diserahkan ke pemilih sejak H-3.

Itulah yang membuat warga marah kepada Panitia Pemilu Di Desa Gunung Kesan Madura tersebut. Bahkan para petugas KPPS sempat disandera warga karena diduga adanya kecurangan Pemilu.

BACA JUGA: 240 TPS di Papua Blankspot, Petugas KPPS Terpaksa Gunakan Hape Android

Kejadian itu sempat direkam warga, di mana videonya beredar di media sosial. Tampak puluhan warga dengan kendaraan sepeda motornya menyambangi rumah salah satu panitia pemilu di wilayah setempat.

“Gak jadi nyoblos Pak Anies, mohon diviralkan, undangan ndak jalan, undangan ndak keluar,” teriak seorang warga pengambil gambar pada video yang viral di platfom X (twitter) dari akun Ranbaw Bow@RanbawB16304, Rabu (14/2/2024).

Kemudian pada tayangan video lainnya dari akun yang sama, tampak puluhan warga menyandera petugas KPPS di sebuah rumah. Di sana, warga dengan nada emosi tinggi berbicara keras mempertanyakan perihal lembar C6 yang tak didistribusikan.

Warga mempertanyakan kenapa surat undangan pencoblosan atau lembar C6 itu tidak dibagikan. Bahkan tersebar kabar surat suara yang ada sudah dalam kondisi tercoblos.

Kabar dugaan kecurangan ini viral di media sosial, bahkan di platform X hastag Madura dan Kecurangan sempat saling menyusul di puncak trending topic.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat