Pembukaan PPDB Tahap Dua di Kota Bandung, Disdik Klaim Tidak Ada Kendala

Pembukaan PPDB Tahap Dua di Kota Bandung
Pelaksanaan Penilaian Akhir di SDN 200 Leuwipanjang (Instagram@bdg.sdn200leuwipanjang)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung baru saja melaksanakan pembukaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PBBD) 2024 tahap kedua. Yakni penerimaan siswa jalur zonasi, prestasi, dan perpindahan tugas orang tua.

“Alhamdulillah tidak ada kendala yang berarti. Peserta didik sesuai dengan jalur masing-masing,” kata Kepala Bidang P3TK dan Ketua Panitia PPDB Disdik Kota Bandung, Edi Suparjoto, Senin (24/6/2024).

Selain itu, Edi menambahkan, aduan dari orang tua siswa atau calon peserta didik sudah pasti ditemukan pihaknya. Namun sejauh ini hal tersebut masih dapat ditangani Disdik Kota Bandung. Baik itu pengaduan perihal pendaftaran maupun adanya kesalahan teknis.

“Kalaupun ada pengaduan langsung kami tindaklanjuti. Apabila ditemukan karena kesalahan teknis, maka dibetulkan sampai kesimpulan diterima atau tidak,” ucapnya

Saat disinggung terkait temuan diskualifikasi yang seperti terjadi dalam pelaksanaan PPDB tingkat SMA atau SMK di Kota Bandung, dirinya memastikan bahwa untuk tingkat SD-SMP tidak ada kasus serupa.

BACA JUGA: Cara Daftar Ulang PPDB Jabar 2024 Tahap 1 SMA/SMK

“Tidak ada. Tidak ada pelaporan. Tidak ada terlaporkan. Karena ada berlapis-lapis verifikasi jalur zonasi dari kami. Diverifikasi oleh (sekolah) pilihan satu, dua, orang tua sendiri, lalu sistem,” ujarnya

Tak hanya itu, Edi mengatakan, dengan dilarangnya meminjam data kartu keluarga sanak saudara dari calon peserta didik, itu dapat memperkecil manipulasi data.

“Kalau tahun lalu masih ada. Peserta didik meminjam data kartu keluarga. Kalau sekarang tidak boleh. Gak boleh (menumpang KK) kecuali keluarganya ikut. Sehingga tidak ada kasus saat ini,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.