Pebulu Tangkis Indonesia Terbang ke Inggris Ikuti All England 2023

all england 2023
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Tim bulu tangkis Indonesia berangkat ke Birmingham, Inggris pada Jumat (10/3/2023) malam WIB untuk mengikuti turnamen BWF World Tour Super 1.000 All England 2023, yang akan berlangsung dari 14 hingga 19 Maret.

Mereka terbagi ke dalam dua kelompok pemberangkatan. Shesar Hiren Rhustavito, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Rionny Mainaky, serta pelatih ganda putri Eng Hian terbang dengan Turkish Airlines (TK57) pukul 21:40 WIB.

Sementara itu, sisanya menggunakan maskapai Emirates Airlines (EK359) Sabtu (11/3/2023) dini hari atau tepatnya pukul 00:15.

Rionny Mainaky memberikan pesan kepada para pemain untuk menjaga kondisi kesehatan selama perjalanan yang panjang menuju Inggris.

“Persiapan anak-anak sudah bagus, menjelang keberangkatan semua dalam kondisi yang cukup bagus. Saya harap mereka dapat menjaga kondisi karena jarak tempuh ke sana akan panjang,” kata Rionny dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (10/3/2023)

“Saya berpesan ke mereka untuk berjuang semaksimal mungkin untuk dapat meraih gelar juara,” ujarnya.

Secara keseluruhan Indonesia memiliki 27 atlet yang bersaing dalam turnamen bulu tangkis tertua di dunia tersebut.

BACA JUGA: Tim Putra Jadi Tumpuan PBSI di Ajang All England 2023

Untuk sektor tunggal putra, ada empat atlet yang akan bersaing. Selain Shesar, ada juga Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Lalu dari sektor tunggal putri hanya ada satu wakil Merah Putih yaitu Gregoria Mariska Tunjung.

Pada nomor ganda putra ada enam pasangan yakni, Fajar Alfian/Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, dan Leo Rolly/Daniel Marthin.

Sektor ganda putri juga hanya satu wakil yakni Apriyani/Fadia. Dari nomor ganda campuran ada Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

All England 2023 akan menjadi turnamen yang sangat penting bagi para pemain, karena merupakan salah satu dari lima turnamen Super 1.000 BWF World Tour. Sejumlah pemain top dunia dijadwalkan untuk turut ambil bagian dalam turnamen ini, termasuk pemain tunggal putra nomor satu dunia asal Taiwan, Chou Tien Chen, dan pemain tunggal putri nomor satu dunia asal Tiongkok, Chen Yufei.

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
HP Nokia Zeus Max 2023
Nokia Zeus Max 2023, Miliki Baterai Jumbo dan Kamera Ultra-Jernih
Pakar Soroti Masalah Rekrutmen Afirmatif TNI-Polri
Pakar Soroti Masalah Rekrutmen Afirmatif TNI-Polri Asal Papua
Spesifikasi iQOO Neo9S Pro Plus
Spesifikasi iQOO Neo9S Pro Plus Hadirkan Warna Buff Blue
biodata Bruno Mars
Sebelum Nonton Konsernya, Simak Dulu Biodata Bruno Mars!
USA Dikalahkan Panama di Copa America 2024 2-1
Diwarnai 2 Kartu Merah USA Dikalahkan Panama 1-2 di Copa America 2024
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Kadis ESDM Malut Ikut Berpartisipasi Penanaman Pohon Bersama di Area Reklamasi PT Tekindo Energi

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Menang Besar Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Jawa Barat Darurat Judi Online
Jawa Barat Darurat Judi Online, Transaksi Capai Rp3,8 Triliun
kualitas udara jakarta
Kualitas Udara Jakarta Hari Ini Buruk, Kesehatan Warga Terancam!
Austria Juara Grup D Euro 2024
Menakar Kejutan Austria di Euro 2024, Kuda Hitam Pembunuh Raksasa