PDIP Resmi Usung Andika Perkasa-Hendrar di Pilgub Jateng

Viral Kapolda Tak Salami Andika Perkasa
Cagub nomor urut 1 Jateng Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa (akurat)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — PDIP resmi umumkan bakal calon kepala daerah tahap ketiga yang akan diusung di Pilkada 2024. Namun demikian, belum semua daerah diumumkan calon dari PDIP.

Pengumuman nama-nama bakal cakada dari PDIP ini dibacakan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (26/8/2024).

Khusus untuk bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang diumumkan adalah untuk Pilgub Banten yakni Airin Rachmi Diany yang dipasangkan dengan Ade Sumardi.

Kemudian ada Pilgub Jateng yakni Andika Perkasa dipasangkan dengan Hendrar Prihadi. Selanjutnya berturut-turut diumukan juga pasangan calon untuk Pilgub Gorontalo, NTT, Kalimantan Utara dan Sulawesi Utara.

Meski demikian, dalam pengumuman yang dibacakan Hasto itu untuk Pilgub Jakarta, Jawa Timur dan Jawa Barat belum diumumkan. Di mana sebelumnya tersiar kabar bahwa PDIP akan mendeklarasikan pasangan Anies Baswedan dan Rano Karno sebagai bacagub dan bacawagub DKI Jakarta.

Namun dari tayangan langsung dan pengamatan di DPP PDIP, sosok Anies belum terlihat. Soal pengumuman Anies ini sebelumnya juga dikonfirmasi oleh Ketua DPP PDIP, Said Abdullah.

BACA JUGA: Anies Baswedan Menghadap Megawati Hari Ini, Jadi Diusung PDIP?

“[PDIP deklarasi pasangan Anies-Rano Karno] Insyaallah,” kata Said dikutip, Senin (26/8/2024).

Anies juga tampaknya sudah siap menuju ke DPP PDIP. Dia sudah mengenakan baju merah, lalu meminta restu kepada ibundanya sebelum berangkat.

Hingga pukul 12.00 WIB, Anies belum hadir di DPP PDIP. Sementara, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah tiba di kantor PDIP.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya