PDIP Pastikan Kompak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ketua DPP PDIP Puan Maharani klaim kompak dukung pemerintahan prabowo-gibran
Ketua DPP PDIP Puan Maharani (Instagram Puan Maharani)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — PDI Perjuangan mengklaim bahwa partainya kompak mendukung pemerintahan baru Prabowo- Gibran.

Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka akan dilantik pada 20 Oktober mendatang untuk menjalankan periode pemerintahan 2024-2029.

Ketua DPP PDIP, Puan Maharani menegaskan bawa partainya solid mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran meski berseberangan secara politik saat Pilpres 2024.

“Kami solid mendukung pemerintahan yang akan datang dalam membangun Indonesia ke depan,” tegas Puan, seperti dilansir Antara, Rabu (16/10).

Selain itu, dia menepis isu terdapat perbedaan pendapat di internal PDIP terkait bergabung dalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.

BACA JUGA: Pengamat: Dirangkul Prabowo, Sikap Kritis PDIP dan PKS kepada Penguasa akan Tebang Pilih

Sementara itu, dia mengatakan bahwa insyaallah PDIP masuk ke kabinet meskipun dalam 14-15 Oktober 2024 tidak ada kader partainya yang bertemu dengan Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, sebanyak 49 tokoh yang disebut sebagai calon menteri diundang untuk bertemu Prabowo di rumahnya, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).

Mereka dipanggil untuk ditempatkan di posisi pos kementerian yang telah dipersiapkan Prabowo. Para tokoh itu terdiri dari politisi, akademisi, hingga menteri era Presiden Joko Widodo.

Kemudian pada Selasa (15/10), sekitar 59 calon wakil menteri maupun calon kepala badan bertemu dengan Prabowo di kediamannya.

Beberapa di antaranya adalah pesohor Raffi Ahmad, Anggota Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia Giring Ganesha, mantan atlet Taufik Hidayat, hingga musisi Yovie Widianto.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Piala AFF
Erick Thohir Tetapkan Sidoarjo sebagai Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat
Miris, Eks Karyawan Diana Bongkar Praktik Potong Gaji Karena Jumatan
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.