Paslon Nomor Urut 4, Arfi-Yena Punya Banyak Program untuk Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan

Arfi-Yena Punya Banyak Program untuk Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan
Paslon Nomor Urut 4, Arfi-Yena Punya Banyak Program untuk Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan ( Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma’soem menyiapkan sejumlah program, termasuk yang berpihak pada perempuan.

Paslon nomor urut 4 tersebut menjalankan program-program itu dengan segera begitu menjabat jadi Wali Kota Bandung dan Wakil Wali Wali Kota Bandung atas kepercayaan masyarakat.

Kang Arfi-Teh Yena merupakan satu-satunya paslon dengan keterwakilan perempuan di kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bandung.

Oleh karena itu, paslon yang di dukung Partai Golkar, PSI, Partai Garuda, PAN, serta Partai Hanura tersebut menyertakan banyak program berkenaan dengan perlindungan dan pemberdayaan perempuan.

Teh Yena menyampaikan, day care bagi para perempuan karier menjadi salah satu programnya bersama Kang Arfi.

“Pak Calon Wali Kota (Arfi) menyusun visi dan misi sesuai kebutuhan masyarakat. Dalam hal perlindungan dan pemberdayaan perempuan, kami sudah menyiapkan banyak program, di antaranya day care,” kata Yena Al-Ma’soem, Rabu (25/9/2024).

Menurutnya, gagasan menghadirkan day care, menjadi wujud respons atas kebutuhan perempuan karier. Bersama Kang Arfi, Teh Yena ingin memfasilitasi perempuan karier -terutama yang memiliki anak masih berusia balita- untuk bisa membantu perekonomian keluarga dengan tenang dan nyaman.

Berdasarkan Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan sumbangan pendapatan perempuan Jawa Barat berada di angka 29,62% pada 2023. Angka itu masih di bawah angka nasional yang 37,09% pada tahun yang sama.

Oleh karena itu, Teh Yena optimistis, program day care bagi perempuan karier menjadi salah satu stimulan. Dengan day care, perempuan karier yang mempunyai anak tak lagi bimbang untuk menyalurkan keterampilan, sekaligus membantu perekonomian keluarga. Ketika itu terwujud, sumbangan pendapatan perempuan Kota Bandung dapat mendongkrak angka di tingkat provinsi, juga nasional.

Selain itu, Teh Yena juga mengenalkan beberapa program lain yang berkenaan dengan perempuan, di antaranya womenpreneur, serta klinik terintegrasi. Womenpreneur, di antaranya mencakup pelatihan keterampilan, pendampingan bisnis semenjak ide sampai pelaksanaan. Sementara itu, klinik terintegrasi, mencakup seluruh kebutuhan, seperti konsultasi kesehatan, konseling untuk mengasah kemampuan diri.

“Aspek bisnis pun bakal ada di klinik itu. Kami mendorong kelompok perempuan menyalurkan keterampilan dengan membuat produk yang memanfaatkan sampah secara recycle maupun upcycle. Beriringan dengan pemberdayaan perempuan, persoalan sampah bisa ditekan,” ujarnya

Menanggulangi kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak pun menjadi perhatian utama Kang Arfi-Teh Yena.

Berdasarkan data Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Bandung, terdapat 443 klien kekerasan terhadap perempuan sepanjang 2023. Untuk kasus terhadap anak, terdata 302 klien sepanjang tahun yang sama.

“Kami betul-betul menggarisbawahi kasus kekerasan terhadap perempuan maupun anak,” katanya.

BACA JUGA: AArfi-Yena Dapat Nomor Urut 4, Arfi: Dejavu Pilwalkot Bandung 2013

Sementara itu, Kang Arfi mengatakan, pihaknya menjunjung semangat kampanye damai. Dalam kontestasi, Kang Arfi-Teh Yena bersaing, adu gagasan maupun strategi dengan paslon lain. Namun, kondisi tersebut bukan berarti bermusuhan.

“Kami berbahagia, sama-sama mendeklarasikan kampanye damai dengan partai politik, pendukung, relawan, simpatisan tiap-tiap paslon. Hal itu selaras dengan komitmen kami semenjak awal, yakni kampanye damai. Nanti, akan ada debat (paslon), sarana eksplorasi gagasan tiap-tiap paslon. Beriringan dengan hal tersebut, kami mengenalkan dan menyampaikan gagasan yang merupakan bagian janji politik secara langsung di tengah masyarakat,” ujarnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Bertobat
Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Bertobat, Begini Kata KPK
Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Vietnam ASEAN Cup 2024
Head To Head Timnas Indonesia vs Filipina, Laga Penentuan Grup B ASEAN Cup 2024
META AI whatsapp
Heboh Meta AI di WhatsApp, Komdigi Siapkan Regulasi Penggunaan AI
Team PPM Holding Group
Bulan Bakti Gotong Raya Tahap 2 di Bulan Desember 2024, Team PPM Holding Group Kerja Sama dengan Mitra Eksternal
Saldo TikTok Tidak bisa ditarik
Penyebab dan Solusi Saldo TikTok Tidak Bisa Ditarik
Berita Lainnya

1

Ahli Hukum Narkotika: Jerat Bandar Narkoba Gunakan TPPU Untuk Memutus Mata Rantai Jaringan Bisnis Narkotika

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Teuku Faisal Resmi Lantik Pengurus Pokja PWI Polres Jakarta Barat Periode 2024-2029
Headline
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Wapres Gibran Tinjau Gerbang Tol KM 149 Gedebage Bandung
Enea Bastianini
Ducati Hadapi Tantangan Baru di MotoGP 2025, Pebalap Pesaing Lebih Tangguh
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan
Gunung Kerinci Alami Peningkatan Aktivitas Kegempaan, Masyarakat Tidak Beraktivitas Radius 3 Km

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.