Partai NasDem Serahkan B1KWK Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung

Partai NasDem
Bacalon Wali Kota Bandung dan Wakil Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan dan H Erwin. (Foto: Rizky Iman/TM).

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Partai NasDem menyerahkan B1KWK Pasangan Calon Wali Kota Bandung dan Wakil Wali Kota Bandung kepada Muhammad Farhan dan H Erwin.

Bakal Calon Wali Kota Bandung dari partai NasDem Muhammad Farhan, mengatakan PKB telah mengeluarkan B1KWK dan yang menyerahkan pun langsung Gus Muhaimin, dan saat ini NasDem pun telah mengeluarkan B1KWK. Oleh karena itu, Farhan dan Erwin mengaku solid untuk menjadi pasangan.

“Kami masih sangat terbuka kepada koalisi partai manapun yang ingin bergabung, karena buat kami sebetulnya keputusan MK ini memang memberikan kemungkinan, tetapi bukan berarti tidak ada resikonya,” kata Muhammad Farhan, Selasa (20/8/2024).

Selain itu, Farhan mengaku NasDem dengan PKB yang melakukan terobosan setelah berbulan-bulan seluruh partai saling menunggu dan saling mengunci.

“Alhamdulillah kita mencapai satu kesepakatan, Kang H Erwin dan saya akhirnya berhasil membawa partai NasDem dan PKB untuk berkoalisi menjadi koaslisi nasionalis religius,” ucapnya.

BACA JUGA: Komunitas Warga Kota Bandung Deklarasikan Diri Dukung Sonny Salimi Jadi Walikota Bandung 2024-2029

Sementara itu, H Erwin berharap dengan turunnya B1KWK dari partai NasDem bisa memenangkan ajang Pilkada di Kota Bandung untuk menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung.

“Mudah-mudahan dengan wasilah turunnya B1KWK dari NasDem ini kita di 2024 Alhamdulillah ditakdirkan menjadi wali Kota dan menjadi Wakil Wali Kota,” kata Erwin

Selain itu, Erwin mengatakan Farhan dan dirinya sepakat mencalonkan untuk ibadah, dan membangun Kota Bandung agar bisa memberikan kemaslahatan untuk masyarakat Kota Bandung.

“Partai kita sepakat dengan di tunjuk nya Farhan sebagai Wali Kota dan saya sebagai wakil Wali Kota itu bukan negosiasi tapi kita komunikasi. Beliau selalu feed data saya juga selalu feed data, dan setiap data yang kita dapatkan selalu dikomunikasikan ke DPP dan DPW masing-masing,” ujarnya

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.