Pagi Ini, Jokowi Dijadwalkan Lantik 3 Pejabat Baru di Istana Negara

Presiden Joko Widodo (Foto: Sekretariat Negara).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melakukan penggantian tiga pejabat di Istana Negara, Rabu (25/10/2023).

“Pagi ini, Bapak Presiden akan melantik menteri pertanian untuk sisa masa jabatan 2019-2024, kepala staf TNI Angkatan Darat, dan duta besar RI untuk Republik Argentina,” kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana melansir Antara, Rabu.

Namun, Ari Dwipayana enggan mengungkapkan siapa saja nama-nama baru yang akan diumumkan Jokowi.

“Tunggu, nanti jam 9, ya,” kata Ari.

Sebelumnya, Selasa (24/10/2023), Jokowi memberikan sinyalemen perombakan (reshuffle) Kabinet Indonesia Maju.

Jokowi memastikan perombakan kabinet itu terkait dengan penunjukan mentan definitif untuk menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang mengundurkan diri karena terjerat kasus dugaan korupsi.

Saat ini posisi mentan dijabat oleh Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi selaku mentan ad interim. Sementara itu, kasad saat ini dijabat Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang akan memasuki masa pensiun pada November 2023.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.