BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – OPPO Indonesia siap menghadirkan OPPO A50 Pro, smartphone terbaru dari lini A-Series yang mengusung desain ramping dan ringan tanpa mengorbankan ketangguhan.
Dilengkapi dengan fitur ketahanan tinggi dan performa canggih, perangkat ini siap menjadi pilihan menarik bagi pengguna yang aktif.
5 Keunggulan OPPO A50 Pro
1. Ketahanan Air dan Debu Kelas Premium
OPPO A50 Pro hadir dengan standar ketahanan air dan debu terbaik di kelasnya. Dengan sertifikasi IP69, IP68, dan IP66, perangkat ini mampu bertahan dalam berbagai kondisi ekstrem, termasuk perendaman dalam air, semprotan air bertekanan tinggi, serta paparan cairan seperti kopi, soda, dan air panas.
Keunggulan ini berkat desain tanpa celah, penyegelan ganda, serta perlindungan ekstra pada komponen penting seperti mikrofon dengan teknologi Microporous PET.
Dengan begitu, smartphone ini tetap aman dari gangguan eksternal yang dapat merusak perangkat.
2. Tangguh dan Tahan Benturan
Selain tahan air, OPPO A50 Pro juga dirancang agar kuat menghadapi benturan. Layar dilindungi kaca double-tempering yang meningkatkan ketahanan jatuh hingga 160% dibanding kaca biasa.
Rangka aluminium AM04 memberikan perlindungan ekstra pada motherboard, sementara teknologi Sponge Bionic Cushioning berfungsi layaknya airbag untuk meredam benturan di bagian kamera, speaker, dan baterai.
Tak hanya itu, perangkat ini telah lolos 14 uji ketahanan ekstrem berstandar militer, termasuk uji suhu tinggi-rendah, benturan, dan kontaminasi partikel eksternal, menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.
3. Desain Tipis, Elegan, dan Nyaman Digenggam
Meski tangguh, OPPO tetap memperhatikan estetika desain. A50 Pro hadir dengan bodi ramping dan ringan dengan opsi material kulit yang elegan.
Varian Mocha Brown & Bloom Pink: Ketebalan 7,76 mm, bobot 194 g
Varian Olive Green: Ketebalan 7,86 mm, bobot 196 g
Pilihan warna yang menarik serta bodi ergonomis memastikan perangkat ini tetap nyaman digunakan dalam waktu lama.
4. Performa Gaming Lancar dengan AI GameBoost
Bagi pecinta gaming, OPPO A50 Pro hadir dengan fitur AI GameBoost yang mampu menjaga frame rate stabil hingga 5 jam untuk pengalaman bermain tanpa lag.
Dukungan VC Cooling System dengan area pendinginan 1.100mm² memastikan suhu perangkat tetap optimal, sementara teknologi AI LinkBoost 2.0 meningkatkan stabilitas jaringan dengan desain antena 360° Surround, meminimalkan gangguan sinyal saat bermain game atau streaming di area dengan koneksi lemah.
5. Baterai Jumbo dan Pengisian Cepat
Untuk daya tahan, OPPO A50 Pro membawa baterai 5.800 mAh, yang mampu bertahan sepanjang hari. Teknologi 45W SUPERVOOC Flash Charge memungkinkan pengisian hingga 30% dalam 19 menit, menjadikannya solusi ideal bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.
BACA JUGA:
Spesifikasi Oppo Find X8 Mini Bocor, Diperkirakan Rilis Maret 2025
Harga dan Promo Pre-Order
Hingga kini, OPPO Indonesia belum mengumumkan harga resmi A50 Pro. Namun, pre-order telah dibuka dengan berbagai promo menarik, termasuk bonus TWS Oppo Enco Buds 3 Pro dan Oppo Care, dengan total benefit mencapai Rp5,4 juta.
Dengan fitur unggulan dan desain premium, OPPO A50 Pro menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mencari smartphone tangguh, stylish, dan bertenaga.
(Budis)